CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Halaman 11

Jawa Timur

Berisi Informasi tempat wisata yang ada di Jawa Timur

Nusa Barong Surga Tersembunyi di Jember Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Pulau Ini Mirip Dengan Phi-phi Island di Phuket Thailand

Pulau Nusa Barong namanya, pulau ini memiliki luas sekitar 6100 hektar dan berada di samudra hindia. Pulau yang terletak di Desa Puger Wetan, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur ini merupakan salah satu pulau terluar Indonesia. Pulau ini mirip dengan Phi-phi Island di Phuket. Pantai dan alamnya sangat menakjubkan, seolah tidak ada batas untuk keindahannya. Pulau ini sangat diminati oleh para wisatawan karena memiliki keunikan dan mempunyai khas tersendiri baik disisi flora maupun ekosistemnya.

More

Pantai Licin Pesona Pantai Tersembunyi di Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Anda Juga Bisa Melihat Pemandangan Gunung Karang yang Indah

Malang Selatan terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau mulai dari gunung, hutan dan pantainya. Salah satu destinasi wisata yang elok di Malang Selatan adalah Pantai Licin di Dusun Licin, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pantai Licin ini sangat cocok untuk menguji adrenaline anda, banyak sekali tantangan yang anda lalui untuk menuju Pantai Licin ini.

More

Kedung Cinet Jombang Daya Tarik Keindahannya Begitu Luar Biasa

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Airnya yg Jernih dan Suasana Alam yang Tenang Akan Menyegarkan Anda

Selain letaknya yang lumayan strategis Jombang juga memiliki beberapa objek wisata Indonesia yang menarik untk di kunjungi. Memang beberapa objek wisata di Jombang tersebut masih belum banyak yang terekspose, sehingga banyak juga orang dari luar kota Jombang yang  belum mengetahui. Salah satu wisata tersembunyi tersebut adalah Kedung Cinet Jombang. Kedung Cinet berada di Desa Pojok Klitih, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

More

Danau Ranu Agung Danau Terindah yang Ada di Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Suasana di Danau Masih Alami Dengan Udara yang Sangat Sejuk

Danau Ranu Agung atau Danau Tebing merupakan sebuah danau yang terletak di Desa Ranu Agung, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Danau Ranu Agung adalah salah satu danau yang terbentuk akibat akititas vulkanik, yang dulunya merupakan bekas kawah yang sudah tidak aktif lagi dan tergenang air hingga akhirnya menjadi danau.

More

Pantai Sukamade Surganya Penyu di Banyuwangi Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Wisatawan Juga Dapat Turut Aktif Dalam Usaha Konservasi Penyu

Pantai Sukamade terletak kira-kira 97 km ke arah barat daya dari kota Banyuwangi. Tepatnya berada  berada dalam wilayah Dusun Sukamade, Desa Barongan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.  Tempat wisata ini merupakan bagian dari 55.845 hektar milik kawasan Taman Nasional Meru Betiri. Destinasi wisata tersebut merupakan salah satu yang paling dilindungi di pulau Jawa. Maka tak heran jika tempat wisata tersebut senantiasa terlihat bersih dan alami.

More

Air Terjun Batu Raja Manitan Pesona Keindahan di Pulau Madura

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Aliran Airnya Tidak Terlalu Deras dan Aman Untuk Bermain Air

Tak banyak yang tahu jika Bangkalan Madura memiliki objek wisata yang menawan. Salah satu Objek wisata tersebut adalah Air Terjun Batu Raja Manitan. Air Terjun Batu Raja Manitan terletak di Desa Manetan, Kecamatan Galis, Kabupaten Bangkalan Madura, Jawa Timur. Karena merupakan objek wisata baru, namanya belum begitu populer. Aliran air yang tidak terlalu deras akan membuat Anda ingin selalu menjejakkan kaki di kawasan ini.

More

Masjid Cheng Ho Wisata Religi di Surabaya Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Masjid Pertama di Indonesia yang Menggunakan Nama Muslim China

Selain wisata kuliner dan wisata alamnya, rupanya kota Surabaya juga kaya akan wisata religi. Salah satu tempat yang bisa di kunjungi dalam wisata religi adalah Masjid Cheng Ho. Masjid yang kental dengan arsitektur cina ini terletak di Jalan Gading, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur. Lokasinya sekitar 1 km sebelah utara Balaikota Surabaya dan sekitar 100 meter dari Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa.

More

Kebun Kurma Pasuruan Satu-satunya di Indonesia

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Terdapat Ratusan Pohon Kurma yang Bisa Dilihat Langsung Oleh Pengunjung

Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur memiliki tempat wisata baru dan layak menjadi rujukan wisatawan. Tempat wisata unik ini dijamin satu-satunya di Indonesia, yakni Wisata Petik Kurma. Untuk bisa melihat Kebun Kurma, kini tak perlu jauh-jauh terbang ke Timur Tengah. Kawasan wisata di Desa Sukorejo, Kecamatan Sukorejo ini resmi dibuka untuk umum, Minggu (1/1/2017) siang.

More

Bukit Jamur Gresik Keunikan Bebatuan Berbentuk Jamur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Wisata Alam Ini Cukup Unik dan Mungkin Hanya Ada Satu di Indonesia

Selain terkenal dengan kota industri dan kota religi, Kota Gresik juga menyimpan beberapa potensi wisata salah satunya Bukit Jamur. Bukit Jamur terletak di Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Bukit Jamur sebenarnya adalah bukit batu kapur. Karena ada peristiwa alam berupa pengikisan oleh angin, lama kelamaan bukit ini membentuk menyerupai jamur. Oleh karena itu bukit tersebut dinamakan Bukit Jamur.

More

Jembatan Suramadu Keindahan Jembatan Terpanjang di Indonesia

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Lautan yang Mengelilingi Jembatan Membuat Anda Serasa Terbang di Atas Laut

Jembatan Nasional Suramadu meruakan sebuah jembatan yang menghubungkan Pulau Jawa dan Madura. Jembatan Suramadu merupakan jembatan terpanjang di Indonesia dengan panjang 5.438 meter. Saat malam hari maka jembatan ini akan dihiasi oleh lampu-lampu yang menambah kecantikan pemandangan jembatan tersebut. Tidak heran kalau sekarang jembatan ini juga dijadikan salah satu objek wisata yang sangat terkenal.

More

Bukit Banyon Pesona Keindahan di Trenggalek Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Di Bukit Ini, Anda Bisa Menikmati Tiga Keindahan Panorama Sekaligus

Bagi anda yang menyukai traveling di alam pegunungan, ada sebuah lokasi menarik dan layak anda kunjungi. Sebuah bukit di Kabupaten Trenggalek, Bukit Banyon namanya. Bukit Banyon berada di Desa Widoro, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas Anda sehari hari.

More

Pemandian Kalireco Wisata Air yang Asri dan Menyegarkan di Malang

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Pemandian Ini Juga Dikelilingi Oleh Rimbunnya Pepohonan

Malang merupakan kabupaten yang ada di Jawa Timur dengan potensi wisatanya yang beragam dan unik. Salah satu wisata terbaik yang ada di Malang adalah Pemandian Kalireco. Pemandian Kalireco terletak di daerah Lawang, Malang. Tepatnya berada di Desa Sumber Waras, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

More

Pemandian Rembangan Keindahan Pemandangan Puncak di Jember

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Airnya Jernih dan Suasana Lingkungan Pemandian Rembangan Sangat Asri

Salah satu yang perlu Anda datangi ketika berkunjung ke Jember adalah Pemandian Rembangan yang memiliki keindahan alam yang natural. Bagi Anda pecinta wisata air tempat pemandian tersebut akan memuaskan atau menyempurnakan dari sekian banyak petualangan Anda. Pemandian Rembangan terletak 12 km arah utara kota Jember. Lebih tepatnya di Desa Kemuning Lor, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Jember, Jawa Timur, dan berada di ketinggian 650 mdpl.

More

Air Terjun Dolo Pemandangan Memikat di Kediri Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Suara Gemuruh Airnya Melengkapi Sensasi Air Terjun Dolo

Kediri menyimpan beragam kekayaan alam, termasuk air terjun yang terdapat di daerah ini. Banyaknya air terjun di daerah ini menarik para wisatawan lokal maupun asing untuk berkunjung. Salah satunya adalah Air Terjun Dolo. Tempat wisata ini terletak di Dusun Besuki, Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kediri, Jawa Timur.

More

Gua Embultuk Wisata Gua Bersejarah di Blitar Jawa Timur

Update terakhir oleh Dewi Fatmawati

Udaranya yang Sejuk Serta Rindang Pepohonan di Sekitar Gua Semakin Menambah Pesona

Gua Embultuk adalah salah satu tempat wisata yang berada di Desa Tumpakkepuh, kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Gua Embultuk merupakan sebuah gua yang masih alami dan didalamnya penuh dengan stalaktit dan stalagmit. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda. Sangat di sayangkan jika anda berada di kota Blitar tidak mengunjungi wisata Gua Embultuk Blitar yang mempunyai keindahan yang tiada duanya tersebut.

More

Gunakan Google untuk mencari Hotel, Paket Tour dan Informasi Wisata di KSMTOUR.COM

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar