CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Danau Ranu Agung Danau Terindah yang Ada di Jawa Timur

Danau Ranu Agung Danau Terindah yang Ada di Jawa Timur

Danau Ranu Agung Probolinggo Jawa Timur
Danau Ranu Agung Probolinggo Jawa Timur

Suasana di Danau Masih Alami Dengan Udara yang Sangat Sejuk

Danau Ranu Agung atau Danau Tebing merupakan sebuah danau yang terletak di Desa Ranu Agung, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Danau Ranu Agung adalah salah satu danau yang terbentuk akibat akititas vulkanik, yang dulunya merupakan bekas kawah yang sudah tidak aktif lagi dan tergenang air hingga akhirnya menjadi danau.

Uniknya di danau ini terbentuk suatu dinding bebatuan yang panjangnya mencapai -+70 meter mambentang di sepanjang Ranu Agung, mirip seperti pohon beringin, selain itu ada keunikan lain yang membuat para pengunjung betah berada di Danau Ranu Agung ini adalah untuk menuju dinding bebatuan tersebut Anda yang datang bisa menyewa perahu yang terbuat dari pohon bambu yang disusun rapi atau sering disebut (gethek). Dengan harga murah juga keramahan orang disana dapat membantu Anda mengexplore ke indahanan Danau Ranu Agung .

Panorama alam Danau Ranu Agung Probolinggo masih belum tersentuh, keasliannya terbukti pemandangan hijau alami belum ada satu bangunan berdiri kokoh di sana. Suasana di Danau Ranu Agung masih alami, udara di sekeliling danau sangat sejuk, air di dalam danau juga sangat jernih. Danau Ranu Agung berbeda dengan danau kebanyakan karena danau ini ketika Anda melihat dari ketinggian atau puncak, danau ini seakan menyerupai daun pohon waru atau (bisa dilambangkan Love).

Danau Ranu Agung memiliki kedalaman -+ 40 meter, dengan populasi ikan mujair yang banyak ditemukan disini. Sembari menikmati panorama danau, Anda juga dapat melihat gagah nya Gunung Lemongan yang berdiri menjulang dengan cukup jelas. Untuk Menuju Danau Ranu Agung anda akan di kenakan biaya tiket masuk yang di kelola oleh pemerintah desa dan masyarakat Ranu Agung sendiri sebesar Rp. 3.000 untuk sekali masuk, dan untuk biaya naik perahu atau gethek Rp. 10.000 per orang dan tanpa batas waktu.

Untuk menuju Danau Ranu Agung di perlukan tenaga yang estra karena rute yang akan di lewatinya sangatlah sulit akan tetapi untuk kendaraan roda dua dan empat sudah bisa sampai di parkiran tepat diatas Danau Ranu Agung, jika anda dari surabaya atau malang ambil jalur menuju kota Probolinggo,dari kota Probolinggo ambil jalur menuju kraksaan dan sebelum sampai kraksaan Probolinggo ada pertigaan yang disitu ada rest area menuju kecamatan tiris, ikuti saja jalan menuju tiris, dengan melewati hutan yang rata-rata anda temui adalah pohon berjenis sengon, serta jalan berliku dan begitu menanjak. Setelah tiba di parkiran anda masih akan menyusuru jalan kecil yang masih sangat alami.

Sudah dibaca 7665 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar