CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Halaman 16

Jawa Timur

Berisi Informasi tempat wisata yang ada di Jawa Timur

Monkasel, Reinkarnasi "Siluman Bawah Laut" Penjaga Lautan Indonesia

Update terakhir oleh Afrizal Maulana

Monumen Kapal Selam KRI Pasopati 410

Monumen Kapal Selam atau dikenal juga dengan nama Monkasel merupakan sebuah monumen kapal selam terbesar di Asia yang terletak di tepi Sungai Kalimas, Surabaya. Monumen ini merupakan sebuah kapal selam asli yang dulunya merupakan bagian dari Armada Indonesia Kawasan Timur, yaitu KRI Pasopati 410. KRI Pasopati 410 sendiri merupakan kapal selam Whiskey Class buatan Russia pada tahun 1952. Kapal selam ini mulai berdinas aktif pada tahun 1962 dan ikut serta dalam berbagai tugas operasi, seperti Operasi Trikora, Pertempuran Laut Aru, Operasi Natuna Jaya, Ops Hiu Kencana dan masih banyak lagi.

More

Segarnya Percikan Air Terjun Mardakaripura

Update terakhir oleh Melinda Oletha

Kesejukan Hawa Di Sekitar Mardakaripura

Air terjun Madakaripura adalah suatu air terjun yang terletak di Kecamatan Lumbang, Probolinggo. Air terjun ini adalah salah satu airterjun di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Air terjun Madakaripura berbentuk ceruk yang dikelilingi bukit-bukit yang meneteskan air pada seluruh bidang tebingnya seperti layaknya sedang hujan, 3 di antaranya bahkan mengucur deras membentuk air terjun lagi.

Mengunjungi air terjun Madakaripura adalah salah satu hal yang harus dilakukan oleh para penjelajah yang pergi ke Jawa Timur. Madakaripura bisa dicapai dari Malang atau pun Probolinggo. Dari Probolinggo Anda bisa naik bus besar ke arah Tongas. Anda bisa mengutarakan tujuan Anda kepada kondektur bahwa Anda ingin mengunjungi air terjun tersebut dan Anda akan diberhentikan di pertigaan Tongas. Setelah turun, Anda harus melanjutkan perjalanan dengan angkot yang sebelumnya harus Anda tawar.

More

Pantai Goa Cina, Si Cantik di Malang Selatan

Update terakhir oleh Melinda Oletha

Eksotisme Di Pantai Goa China

Malang tidak hanya terkenal dengan Sendang Biru atau Sempu yang punya pantai-pantai cantik. Di sana juga ada Pantai Goa Cina yang menarik untuk didatangi. Perpaduan bebatuan karang dan hamparan pasir putihnya sungguh memanjakan mata.

Potensi alam yang ada di Kabupaten Malang, Jatim, memang sangat melimpah. Apalagi di bagian selatannya, terdapat banyak pantai indah. Setiap pantainya pun punya keunikan masing-masing.

More

Melihat Keanekaragaman Tumbuhan nan Indah di Kebun Raya Purwodadi

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Cantiknya kebun raya purwodadi

Kebun Raya Purwodadi adalah sebuah kebun penelitian besar yang terletak di Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur, Indonesia. Luasnya mencapai 85 hektare dan memiliki sekitar 10.000 jenis koleksi pohon dan tumbuhan. Mula-mula kebun ini dipergunakan untuk kegiatan penelitian tanaman perkebunan. Kemudian pada tahun 1954 mulai diterapkan dasar-dasar perkebunrayaan yaitu dengan dimulainya pembuatan petak-petak tanaman koleksi. Sejak tahun 1980 sebagian tanaman ditata kembali menurut kelompok suku yang menganut klasifikasi sistem Engler dan Pranti. Dalam perkembangannya diharapkan Cabang Balai Kebun Raya Purwodadi akan menjadi pusat konservasi dan penelitihan tumbuhan iklim kering di daerah tropis.

More

Memukaunya Goa Gong dan Indahnya Stalaktit dan Stalakmit Di Dalamnya

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Goa Gong, di Pacitan, Jawa Timur

Dinamakan Gua Gong karena menurut cerita yang beredar, dari dalam gua ini sering terdengar bunyi-bunyian yang menyerupai suara gong. Proses ditemukannya Gua Gong sendiri terjadi secara tidak sengaja. Alkisah, pada suatu ketika terjadi musim kemarau yang berkepanjangan, sehingga di Dusun Pule terjadi kekeringan. Air sangat sulit untuk diperoleh. Mbah Noyo Semito dan Mbah Joyo berinisiatif untuk mencari air ke dalam gua yang ada di tempat itu. Dengan menggunakan obor yang terbuat dari daun kelapa kering yang diikat, mereka mecoba menelusuri lorong-lorong gua. Setelah menghabiskan tujuh ikat obor, mereka menemukan beberapa sendang dan mandi di dalamnya. Penemuan itu terjadi sekitar tahun 1930.
 

More

Wisata Sejarah di Monumen Tugu Pahlawan di Surabaya

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Tugu Pahlawan, simbol perjuangan rakyat Surabaya

Tugu Pahlawan, adalah sebuah monumen yang menjadi kebanggaan warga Kota Surabya. Monumen ini setinggi 41,15 meter (45 yard) berbentuk lingga atau paku terbalik. Tubuh monumen berbentuk lengkungan-lengkungan (Canalures) sebanyak 10 lengkungan, dan terbagi atas 11 ruas. Tinggi, ruas, dan canalures mengandung makna tanggal 10, bulan 11, tahun 1945. Suatu tanggal bersejarah, bukan hanya bagi penduduk Kota Surabaya, tetapi juga bagi seluruh Rakyat Indonesia. 

More

Pesona Keindahan Air Terjun Nglirip, Tuban.

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Air Terjun Nglirip Yang Indah Dan Deras

Berkunjung ke kota Tuban belum afdol rasanya kalau belum mampir di Air Terjun Nglirip. Air terjun yang indah dengan mitos-mitos tentang putri yang menghuni air terjun ini. Air terjun ini terletak di desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, di sebelah timur Kompleks pemakaman "Mbah Jabar". Sekitar kurang lebih 38 KM ke arah barat dari Kota Tuban.

More

Liburan Asik di Pantai Papuma

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Pantai nan eksotis di Jawa timur

Pantai Papuma, satu lagi pantai yang populer dan tak kalah indahnya di kawasan Jember. Tepat berada di pesisir selatan Jawa Timur, atau lebih tepatnya terletak di desa Lojejer, kecamatan Wuluhan, 45 Km arah selatan kota Jember, pantai Papuma menawarkan nuansa yang sangat indah untuk dikunjungi.

More

Pantai Klayar, Pantai Indah nan Eksotis di Pacitan

Update terakhir oleh Admin Ksmtour

Di Pantai Klayar Terdapat Batu Karang Sphinx hingga Seruling laut

Pantai Klayar, mungkin masih terdengar asing di telinga anda. Karena memang pantai ini belum dikelola menjadi tempat wisata. Sebenarnya pantai ini menyimpan banyak potensi wisata jika dikelola dengan baik.  Pantai Klayar terletak di Pacitan, Jawa Timur dan berbatasan dengan Wonogiri, Jawa Tengah. Pantai Klayar berjarak sekitar 45 km sebelah barat Kabupaten Pacitan, dan membutuhkan waktu sekitar 1 jam lebih dan dapat dicapai dengan menggunakan sepeda motor maupun mobil. Perjalanan untuk menuju pantai Klayar sendiri dapat memacu adrenalin dikarenakan jalan yang sempit dan rusak di beberapa bagian serta ada beberapa ruas jalan dengan tanjakan dan turunan yang cukup ekstrim. Tetapi anda akan ditemani oleh pemandangan bukit dan lembah hijau yang asri di sepanjang perjalanan.

More

Gunakan Google untuk mencari Hotel, Paket Tour dan Informasi Wisata di KSMTOUR.COM

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar