CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Wisata Kuliner Kuliner Bali Bubur Mengguh Nikmatnya Menyantap Bubur Khas Bali

Bubur Mengguh Nikmatnya Menyantap Bubur Khas Bali

Bubur Mengguh Khas Bali
Bubur Mengguh Khas Bali

Wisata Kuliner Gurih dan Hangat

Kalau anda benar-benar pecinta bubur, pasti anda akan banyak ketagihan dan sudah merasakan berbagai macam kuliner bubur dari beberapa tempat di Indonesia. Misalnya, bubur ayam yang khas di Jawa, bubur Manado dan bubur Makassar yang khas, sampai dengan bubur lainnya yang khas di daerah. Salah satu yang wajib untuk anda coba adalah Bubur Mengguh, bubur khas dari Pulau Dewata Bali. Bubur Mengguh ini adalah bubur khas yang berasal dari Desa Teja Kula, Buleleng, Bali Utara.

Biasanya, kuliner khas ini disajikan saat upacara adat. Buat Anda yang belum pernah mencicipi, bisa mencobanya saat berkunjung ke Bali. Bubur Mengguh sering disebut juga Bubur Mangguh atau Mungguh. Tentu berbeda dengan bubur yang biasa dijual di Jakarta. Yang biasa disajikan dengan suwiran ayam, ditaburi daun sledri, kaldu ayam, kerupuk dan bawang goreng dengan menu pilihan sate ampela dan sate usus ayam.

Bubur Mengguh terbuat dari beras dan santan yang disajikan dengan ayam suwir yang dibumbui lalu disiram kuah ayam kental dan urap sayur yang disajikan terpisah. Citarasanya sangat komplit, perpaduan gurih dan agak pedas dikombinasikan dengan renyahnya sayur urap. Tentu kedua bubur ini memiliki cita rasa yang berbeda. Biasanya, orang akan menyantap bubur ini ketika pagi hari untuk sarapan. Tetapi, Bubur Mengguh akan semakin terasa nikmat jika disantap ketika cuaca sedang dingin. Anda akan banyak menemui menu ini di restoran-restoran Bali dimanapun. Seperti di Warung Laota Bali yang berada di Jl. Raya Kuta No.530, Tuban Bali.

Tetapi bagi anda yang ingin berkuliner dan juga mengeksplorasi kemampuan memasak anda, ada bisa mengolah Bubur Mengguh ini di dapur anda. Sama seperti bubur lain, anda bisa mengolah Bubur Mengguh ini dengan sangat gampang. Anda hanya perlu menyiapkan bahan-bahan yang biasanya digunakan untuk membuat bubur, mulai dari beras, daun salam, santan kental, dada ayam, kacang panjang, kacang tanah yang sudah digoreng, sampai dengan tambahan bawang goreng yang selalu wajib untuk menyedapkan setiap sajian.

Selain bahan-bahan tersebut, bumbu yang harus dihaluskan adalah bawang putih dan bawang merah, cabai merah, kunyit yang dibakar, kemiri, merica, ketumbar, dan garam. Bumbu-bumbu tersebut dihaluskan dan kemudian dijadikan perasa dan penyedap Bubur Mengguh ini. Bubur khas Bali ini memiliki satu kekhasan yang berbeda dengan bubur-bubur yang lain, yaitu urap. Urap, seperti di Jawa adalah campuran sayuran mentah yang dikombinasikan dengan kelapa parut dan citarasa dari bumbu-bumbu khasnya. Urap untuk Bubur Mengguh terdiri dari kelapa parut yang sudah setengah tua, kacang panjang, bawang putih, cabai merah, terasi, kencur, gula merah, dan daun jeruk.

Bagian terpenting dari lezatnya Bubur Mengguh adalah cara membuatnya. Pertama kali, anda harus memanaskan minyak dan menumis bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan samapi harum. Setelah harum, masukkan daging ayam, daun salam, lengkuas, dan kaldu bubuk. Bumbu harus merasuk ke dalam ayam sembari menunggunya matang, biasanya dibantu dengan bantuan air agar bumbu bisa merasuk ke daging. Di sisi lain, beras harus sudah mulai direbus hingga lunak. Setelah lunak, anda harus menambahkan santan, garam, dan daun salam. Olahan beras harus diaduk dan dicampur terus hingga menjadi bubur yang mengental. Jika sudah, silahkan anda memasukkan kacang panjang yang sudah dipotong-potong dan masak hingga semuanya matang.

Terakhir, anda tinggal menyiapkan urap. Haluskan semua bumbu urap. Selanjutnya, tambahkan dengan kelapa parut, aduk rata. Kukus bumbu urapan sampai matang, angkat. Campur bumbu urapan dengan kacang panjang rebus. Jika sudah, sajikan bubur dalam mangkuk, tambahkan kacang tanah goreng, dan urap kacang panjang. Bubur Mengguh sudah siap disajikan selagi hangat dengan taburan bawang goreng dan suwiran ayam. Jika Anda berkunjung ke Bali, cobalah kuliner Bubur Mengguh yang lezat ini.

Sudah dibaca 6969 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar