CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Bali Pantai Soka Pantai Pasir Hitam di Bali

Pantai Soka Pantai Pasir Hitam di Bali

Pantai Soka Bali
Pantai Soka Bali

Cerita Legendanya Menambah Menarik Wisata Pantai Ini

Kabupaten Tabanan selain memiliki pesisir indah seperti yang kita saksikan di Tanah Lot, juga bisa anda temukan di Pantai Soka, salah satu bagian dari objek wisata di Bali ini wajib anda kunjungi ketika ingin menikmati alam yang indah, tenang serta menjanjikan kedamaian. Pantai Soka terletak di Desa Antap, Kecamatan Selemadeg, Bali.

Lokasi Pantai Soka sangatlah strategis dikarenakan terletak di jalan utama Jawa-Bali. Jadi mau tidak mau orang yang datang atau ingin pergi ke Pulau Jawa pasti melewati salah satu pantai di Tabanan ini. Panoramanya yang sangat indah menjadi salah satu alasan mengapa objek wisata pantai di Tabanan ini wajib dikunjungi. Hamparan pasir hitamnya berkilau ketika terkena sinar matahari, batu karang di pinggir pantai ikut menghiasi alam pesisir tersebut, lambaian pohon nyiur diterpa angin laut terpadu harmonis, sejauh mata memandang akan membuat anda terhibur serta bisa menghilangkan segala kejenuhan.

Di bagian barat pantai dibatasi oleh perbukitan yang berumpak dan bersambung menjadi satu dengan Gunung Batukaru di sebelah utaranya. Sementara di sebelah timur terdapat Gunung Agung dan Gunung Batukaru dan di sebelah selatannya dibatasi oleh Samudera Indonesia. Dari Pantai Soka juga terlihat Blambangan (Banyuwangi) di Jawa Timur. Namun pemandangan yang paling indah dari pantai di Tabanan ini adalah ketika sore hari, saat matahari akan terbenam. Cakrawala yang berwarna orange kemerahan menjadi daya tarik tersendiri bagi Pantai Soka yang membuatnya tidak kalah dengan Pantai Kuta.

Ombak di Pantai Soka tidak terlalu besar dan tinggi. Tak sedikit warga yang menjadikan pantai ini untuk mandi dan bermain dengan pasir pantai. Bukan hanya keindahan alam Pantai Soka yang terkenal sampai ke mancanegara, Pantai ni menyimpan berbagai macam mitos-mitos kuno yang sangat menarik untuk di ketahui. Salah satunya adalah mitos tentang  sebuah batu karang yang dikelilingi pasir dan air laut, berukuran  kurang lebih 3 m, orang sekitar biasa menyebutnya "Payuk Kebo Iwa." Payuk berarti periuk, alat yang digunakan untuk memasak.

Sementara di bagian barat, tepat disamping Pura Luhur Serinjong terdapat pula batu karang yang persis seperti dapur penduduk asli, dengan memiliki ukuran kurang lebih 1 x 20 meter.  Disanalah, dalam sebuah cerita, Kebo Iwa memasak dengan menggunakan salah satu perioknya. Dia adalah seorang pemuda yang Sakti mandraguna, berbadan tinggi besar, konon pernah memanfaatkan pantai ini sebagai tempat memasak, sehingga sampai sekarang kita masih bisa menemukan batu karang yang terlihat seperti periuk dan dapur.

Di sisi Timur Pantai Soka terdapat sebuah goa di tebing batu karang, disebut goa Bulung Daya. Goa ini menjadi sarang bagi burung-burung walet. Pada hari raya dan bulan penuh (Purnama) pantai ini dipadati oleh pengunjung dan oleh umat Hindu yang datang untuk melaksanakan upacara keagamaan. Tempat lain untuk menikmati keindahan pantai ini dengan menyusuri bukit dan menikmati panorama pantai dari atas. Di pantai tersedia tempat parkir dan beberapa warung tempat makan-minum untuk melepaskan lelah. Salah satunya adalah Soka Indah Restaruant yang menyediakan beraneka macam makanan dan minuman.

Perlu untuk diketahui, bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat ini tidak dikenakan uang kontribusi sama sekali, baik itu uang parkir maupun tiket masuk. Bagi Anda yang senang memancing ke laut, dapat bergabung dengan nelayan setempat, memakai perahu tradisional yang memakai mesin tempel atau layar. Pantai yang masih sangat terjaga kebersihannya serta kealamiannya ini dikenal sebagai pantai yang menyuguhkan sejuta keindahan yang dapat memanjakan mata setiap wisatawan yang berkunjung di pantai terpencil ini. Surga alam yang dimiliki Pantai Soka memang tidak ada yang menandinginya.

Untuk sampai ke lokasi pantai ini diperlukan jarak tempuh sekitar 60 km dari Bandara Udara Internasional Ngurah Rai di Denpasar atau kurang lebih 2 jam perjalanan menggunakan mobil. Jika datang dari arah Denpasar, jalan menuju Pantai Soka berada di sisi kiri jalan. Tepatnya sekitar 100 meter setelah melalui Soka Indah Restaurant. Begitu memasuki area Pantai Soka, terdapat beberapa warung-warung sederhana yang dikelola warga lokal. Pengunjung bisa memarkirkan kendaraan di sekitar warung dan berjalan menuju pantai. Wisata pantai memang menjadi primadona wisata Bali.

Sudah dibaca 3318 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar