SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Wisata Kuliner Kuliner Gorontalo Bilenthango Tempat Wisata Kuliner Enak dan Unik Khas Gorontalo

Bilenthango Tempat Wisata Kuliner Enak dan Unik Khas Gorontalo

Bilenthango Khas Gorontalo
Bilenthango Khas Gorontalo

Ikan Digoreng Dengan Beralaskan Daun Pisang

Masih berhubungan dengan ikan, menu khas Gorontalo yang satu ini juga tidak kalah menggoyang lidah. Namanya Bilenthango. Bilenthango menggunakan bahan dasar berupa ikan mujair atau yang lebih akrab disapa masyarakat dengan sebutan ikan Jawa. Kuliner satu ini bisa Anda buat sendiri dengan menyiapkan beberapa bahannya.

Ikan mujair disajikan dengan cara setengah digoreng serta dipanggang dengan cara memasak yang bisa dibilang cukup unik. Ikan digoreng atau lebih tepatnya dipanggang, di atas daun pisang yang telah diolesi minyak pada penggorengan dengan menggunakan api kecil supaya ikan matang sampai ke dalam. Penggunaan alas daun pisang ini bertujuan untuk meminimalisir risiko ikan yang gosong akibat terlalu lama digoreng atau karena ketidaktahuan pembuat yang menggunakan api besar untuk mematangkan ikannya.

Seperti halnya dengan kuliner lain, ikan mujair yang telah dibelah dua tersebut telah dibumbui aneka bumbu rempah. Supaya matang serta lebih meresap, bumbu dimasak dengan cara disiram dengan minyak panas sedikit demi sedikit. Supaya lebih nikmat lagi lengkapilah ikan mujair dengan taburan irisan cabe, daun bawang, serta kemangi. Atau akan semakin lezat dengan tambahan dabu-dabu dan sambal roa. Dijamin paduan rasa gurih, pedas, dan legitnya terong akan semakin menimbulkan hasrat Anda ingin kembali lagi ke Gorontalo.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 2957 times

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar