SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Papua Pantai Harlem Keindahan Menawan di Papua

Pantai Harlem Keindahan Menawan di Papua

Pantai Harlem Papua
Pantai Harlem Papua

Pantai Ini Sangat Cocok Bagi Anda yang Menyukai Olahraga Menyelam

Papua seolah tak pernah habis dengan kekayaan wisata baharinya. potongan dan serpihan surga berserakan di bumi Papua. Salah satunya wisata pantai di Papua yang sangat layak Anda kunjungi yaitu Pantai Harlem. Pantai ini berada di Desa Tablanusu, Distrik Depepre, Kabupaten Jayapura, Propinsi Papua.

Pantai ini membentang panjang dengan warna pasir yang putih dan perbukitan hijau sebagai latar belakang Pantai Harlem. Dengan air yang jernih Anda bisa melihat karang yang berwarna-warni dari permukaan airnya. Pantai ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai olahraga menyelam. Terumbu karang, ikan laut, dan biota laut lainnya ditemui ketika Anda ber-snorkeling. Ombak di pantai ini pun tidak terlalu besar karena pantai merupakan wilayah teluk.

Suasana di pantai ini sangat teduh, disertai hembusan angin yang pelan. Terdapat banyak pohon kelapa, bintanggur, dan sagu yang tumbuh di tepi pantai. Di Pantai Harlem ini Anda juga dapat menikmati kegiatan wisata seperti berjemur, memancing dan bahkan bermain voli pantai. Pastinya akan membuat Anda semakin seru berwisata disini. Di Pantai Harlem, warga setempat menyediakan berbagai fasilitas bagi pengunjung, antara lain lima pondok dan empat kamar mandi untuk berganti pakaian. Pengunjung dikenai tarif Rp 150.000 untuk menyewa satu pondok.

Warga juga membuat dua ayunan tali yang diikatkan ke pohon. Selain bersih dan masih sepi, Pantai Harlem juga memiliki sebuah kolam air tawar yang berjarak sekitar 7 meter dari bibir pantai. Di kolam yang berair sangat jernih itu terdapat beberapa jenis ikan. Berdasarkan penuturan warga sekitar, kolam itu terbentuk alami pada ratusan tahun lalu. Sangat jarang ada pantai wisata yang juga memiliki kolam air tawar.

Anda yang ingin berkunjung ke Pantai Harlem, terlebih dahulu Anda harus menuju ke sebuah dermaga di Papua yang dikenal dengan nama Depepre yang jaraknya sekitar 48 km dari arah kota Jayapura. setelah Anda mencapai dermaga, kemudian Anda bisa lanjutkan perjalanan untuk menuju ke lokasi Pantai Harlem dengan penyeberangan menggunakan perahu yang maksimal kapasitasnya 10 orang. Untuk biaya penyeberangan pulang pergi Anda bisa dikenakan tarif 300 sampai dengan 400 ribu.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 5193 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar