SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Papua Barat Pantai Tanjung Kasuari yang Memukau

Pantai Tanjung Kasuari yang Memukau

Pantai Tanjung Kasuari Papua Barat
Pantai Tanjung Kasuari Papua Barat

Hamparan Pasir yang Panjang Begitu Indah

Papua memang terkenal dengan kebudayaan adat istiadat yang masih terjaga. Keindahan hutan yang masih hijau dan lebat juga masih menjadi ciri khas dari Papua. Kota Sorong, adalah salah satu kota termaju di Papua Barat. Sorong juga menjadi gerbang awal untuk memasuki wilayah Papua. Saat di Sorong, berkunjunglah ke Pantai Tanjung Kasuari. Anda akan terkejut dengan keindahan pantainya. Pantai Tanjung Kasuari merupakan salah satu obyek wisata andalan Kota Sorong, Propinsi Papua Barat. Walaupun bernama Pantai Tanjung Kasuari namun pantai ini tidak berada persis di Tanjung Kasuari. Pantai ini berada di teluk yang terletak di balik Tanjung Kasuari. Dan jangan pula dibayangkan anda dapat menemui burung kasuari di tempat wisata ini.

Pantai Tanjung Kasuari terletak sekitar tujuh kilometer ke arah timur dari Kota Sorong hanya 30 menit perjalanan. Anda bisa mencapai Pantai Tanjung Kasuari menggunakan ojek dengan tarif sekitar Rp. 30.000 atau menyewa angkutan umum jika anda pergi beramai-ramai bersama teman dengan tarif sekitar Rp. 100.000-200.000. (Harga dapat berubah sewaktu-waktu). Jika berkunjung ke Pantai Tanjung Kasuari ini anda diwajibkan membeli tiket masuk sebesar Rp. 10.000 per orang.

Tempat wisata ini merupakan pantai berpasir putih yang indah dan nyaman untuk dikunjungi. Suasana sejuk dapat anda rasakan saat berkunjung ke pantai ini karena banyak terdapat rerimbunan pohon yang tumbuh di sepanjang pantai ini. Apabila siang hari Pantai Tanjung Kasuari terasa sangat panas lantaran adalah jalur khatulistiwa. Beberapa sudut wilayah pantai menyuguhkan gundukan batuan karang yang menawan dan indah untuk dijadikan tempat berfoto. Saat di pantai, Anda bisa berbaring di bawah rerimbunan pohon-pohon yang tinggi dan hijau. Pasirnya yang putih akan menjadi alas Anda untuk berbaring. Air yang biru dan jernih, serta ombak-ombak yang berderu akan menggoda Anda untuk berenang.  Dan walaupun pantai ini berhadapan langsung dengan laut lepas, namun perairan di pantai ini tergolong aman. Anda tidak akan menemui ombak besar yang mencapai pantai karena ombak akan memecah dalam jarak sekitar 100 m dari bibir pantai terkena dasar pantai yang berkarang.

Saat akhir pekan atau hari libur, Pantai Tanjung Kasuari akan ramai dikunjungi oleh para pengunjung baik dari Kota Sorong sendiri maupun dari luar Kota Sorong yang menghabiskan waktu untuk bersantai di pantai ini. Namun pada saat hari kerja, pantai ini menjadi pantai yang hening. Jadi anda bisa pilih kapan waktu yang cocok untuk berkunjung ke pantai ini sesuai selera. Mau suasana pantai yang ramai atau hening tinggal tentukan sendiri hari berkunjung anda. Jangan lupa untuk mengabadikan momen spesial saat berkunjung ke pantai ini dengan kamera Anda.

Selain itu anda juga dapat menikmati santapan disana sambil melihat keindahan Pantai Tanjung Kasuari.Hal tersebut membuat pantai ini banyak dikunjungi wisatawan baik lokal maupun dari masyarakat luar Kota Sorong.

It has been read 6248 times

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar