SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Kalimantan Tengah 5 Tempat Wisata Menarik di Kalimantan Tengah

5 Tempat Wisata Menarik di Kalimantan Tengah

Pantai Ujung Pandaran Kalimantan Tengah
Pantai Ujung Pandaran Kalimantan Tengah

5 Tempat Wisata dengan Pemandangan Mengagumkan

Kalimantan Tengah adalah salah satu provinsi dengan ibukotanya Palangka Raya, dan mempunyai banyak sekali obyek wisata. Jika saat ini Anda sedang berencana untuk berlibur, Tempat Wisata di Kalimantan Tengah layak untuk jadi salah satu lokasi yang bisa Anda pertimbangkan. Pada artikel ini akan dibahas 5 Tempat Wisata Menarik di Kalimantan Tengah diantaranya: Danau Tahai, Istana Kuning, Pantai Ujung Pandaran, Susur Sungai Kahayan dan Bukit Tangkiling. Kelima Tempat Wisata ini akan ditampilkan juga dalam Google map sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui posisi Tempat Wisata tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lokasi Iskandar Airport, H. Asan Airport, Kuala Pembuang Airport, Terminal Natai Suka, Terminal Datah Manuah dan Terminal Buntok, sehingga memudahkan Anda yang akan merencanakan perjalanan ke Tempat Wisata tersebut. Anda juga langsung dapat mengecek harga dan membeli tiket pesawat dari kota asal Anda ke Kalimantan Tengah dan memesan voucher hotel di Kalimantan Tengah pada halaman yang sama. Berikut 5 Tempat Wisata Menarik di Kalimantan Tengah :

1. Danau Tahai Tempat Wisata Unik di Kalimantan Tengah

Danau Tahai Kalimantan Tengah
Danau Tahai Kalimantan Tengah

Obyek wisata Danau Tahai terletak di Desa Tahai, Kelurahan Tumbang Tahai, Kecamatan Bukit Batu, berjarak sekitar 29 Km dari Pusat Kota Palangkaraya. Danau Tahai ,adalah sebuah Tempat Wisata danau kecil yang terdapat di Kota Palangkaraya. Keistimewaan kawasan wisata Danau Tahai lainnya adalah disediakannya jembatan-jembatan kayu yang mengelilingi areal hutan ini, sehingga Anda tidak perlu khawatir akan terendam air gambut. Danau Tahai memiliki keunikan yang mungkin tidak dimiliki oleh danau-danau lainnya (terutama di luar Pulau Kalimantan), yaitu airnya berwarna merah yang disebabkan oleh akar-akar pohon di lahan gambut. Di sekitar danau, Anda juga dapat menyaksikan pemandangan yang unik, yaitu banyak terdapat rumah-rumah terapung yang oleh penduduk setempat disebut sebagai rumah lanting. Informasi lengkap tentang Danau Tahai dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

2. Istana Kuning Tempat Wisata Sejarah di Kalimantan Tengah

Istana Kuning Kalimantan Tengah
Istana Kuning Kalimantan Tengah

Saat mendengar nama Istana Kuning, kemungkinan besar akan terbayangkan sebuah bangunan megah berwarna kuning. Berbeda dengan Istana Maimun di Kota Medan yang juga dikenal sebagai Istana Kuning karena arsitekturnya dominan berwarna kuning, Istana Kuning yang satu ini tidaklah berwarna kuning kecuali pada gerbangnya saja. Istana Kuning yang dimaksud adalah sebuah bangunan indah warisan Kerajaan Kutaringin. Istana ini berada tepat di jantung Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Penamaan Istana Kuning sendiri bukan tanpa alasan. Ternyata, warna kuning adalah warna keramat bagi masyarakat Kotawaringin. Keberadaan Istana Kuning telah menjadi salah satu suguhan Tempat Wisata daerah yang istimewa untuk disambangi. Istana ini didirikan pangeran ke-9 dari Kerajaan Kutaringin, yaitu Imanudin yang menjabat pada 1811-1841. Informasi lengkap tentang Istana Kuning dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

3. Pantai Ujung Pandaran Tempat Wisata Pasir Putih di Kalimantan Tengah

Pantai Ujung Pandaran Kalimantan Tengah
Pantai Ujung Pandaran Kalimantan Tengah

Pantai Ujung Pandaran termasuk jenis pantai yang landai. Pantai Ujung Pandaran terletak di Desa Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kota Waringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah. Jarak Pantai Ujung Pandaran dari Kota Sampit yaitu sekitar 80 km arah selatan. Pantai Ujung Pandaran langsung berbatasan dengan Laut Jawa. Letak Pantai Ujung Pandaran yang jauh dari hiruk pikuk kota merupakan Tempat Wisata yang menarik bagi Anda untuk berlibur melepas lelah dari rutinitas sehari-hari. Pantai Ujung Pandaran berpasir putih, butiran-butiran pasirnya juga sangat halus. Barisan pohon nyiur yang jika dilihat dari kejauhan seolah-olah memagari pantai ini, deburan ombak yang cukup besar, dan kekayaan biota laut khas pantai ini. Khusus untuk biota laut, di Pantai Ujung Pandaran banyak terdapat ubur-ubur, ikan pari, berbagai jenis ikan kecil dan lain-lain. Informasi lengkap tentang Pantai Ujung Pandaran dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

4. Susur Sungai Kahayan Tempat Wisata Berbeda di Kalimantan Tengah

Susur Sungai Kahayan Kalimantan Tengah
Susur Sungai Kahayan Kalimantan Tengah

Kalimantan yang merupakan paru-paru dunia karena hutannya dan menjadi pulau dengan sebutan seribu sungai ini memiliki wisata yang sangat menarik dan khas, Susur Sungai Kahayan itulah sebutannya. Dari namanya saja sudah bisa ditebak, bagaimana serunya kegiatan menyusuri Tempat Wisata sungai yang ada di Kalimantan Tengah ini dan ada sebagian orang yang menyebutnya hutan amazonnya Indonesia. Sungai Kahayan adalah salah satu sungai terpanjang di Pulau Kalimantan. Memiliki luas mencapai 81,648 km2, panjang 600 km, lebar 500 meter dan kedalaman mencapai hingga 7 meter. Sungai yang membelah Kota Palangkaraya ini juga biasa disebut dengan sungai Biaju Besar atau sungai Dayak Besar. Saat musim hujan, air sungai itu sering tumpah ke daratan dan membanjiri ibu kota Kalimantan Tengah. Namun, saat tenang, Sungai Kahayan menghadirkan pesona tersendiri. Informasi lengkap tentang Susur Sungai Kahayan dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

5. Bukit Tangkiling Tempat Wisata Unggulan di Kalimantan Tengah

Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah
Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Bukit Tangkiling terletak di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Bagi sebagian wisatawan yang pernah atau kerap berkunjung ke Tempat Wisata ini, pemandangan dari atas Bukit Tangkiling memang lebih indah dinikmati sehabis hujan. Alam di sekitar bukit ini begitu memesona. Bukit Tangkiling yang berjarak 34 kilometer dari pusat Kota Palangkaraya sudah ditetapkan sebagai daerah tujuan wisata terpadu unggulan. Anda juga bisa melihat beberapa jenis satwa, melakukan wisata religi, dan menikmati kegiatan outbound. Di tempat yang termasuk Taman Wisata Alam (TWA) Bukit Tangkiling itu, tampaklah ikon Palangkaraya, yakni Jembatan Kahayan, berwarna jingga. Di sisi lain terlihat Bukit Baranahu, Kalalawit, Tabala, Tunggal, Bulan, Buhis, Lisin, dan Liau yang masih termasuk kawasan TWA Bukit Tangkiling. Tentunya, Tangkiling merupakan bukit paling populer di kawasan tersebut. Informasi lengkap tentang Bukit Tangkiling dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

 

Pentunjuk Google Map: Klik kotak di kiri atas peta, akan muncul nama-nama tempat sesuai warna Pin, klik nama tempat atau Pin maka Google Map akan menampilkan penjelasan lebih rinci. Klik link KSMTOUR.COM pada penjelasan untuk informasi lebih lengkap. Klik tombol share di kanan atas untuk membagikan peta ke teman-teman kamu atau klik garis kotak untuk membesarkan peta.

Cek harga dan beli tiket pesawat dari kotamu ke tempat wisata ini, beli voucher hotel dengan harga terjangkau

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 15427 times

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar