CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Wisata Kuliner Kuliner Yogyakarta Yammie Pathuk Kelezatan Yammie Nomer Satu di Yogyakarta

Yammie Pathuk Kelezatan Yammie Nomer Satu di Yogyakarta

Yammie Pathuk Yogyakarta
Yammie Pathuk Yogyakarta

Cita Rasa Gurih dan Sedikit Asin Mejadi Ciri Khas Yammie Pathuk

Nama Yammie Pathuk mungkin sudah terkenal seantero Yogyakarta, kuliner mie ayam ini konon termasuk legendaris di kota Jogja. Warung Yammie Pathuk terletak di Jl. Kemetiran Kidul 63, Yogyakarta. Jangan ngaku pecinta Yammie jika belum mencicipi Yammie Pangsit Pathuk. Nama Pathuk turut menjadi nama warung ini, karena warung Yammie ini pertama kali dibuka di Jalan Bhayangkara (dibelakang Pasar Pathuk).

Yammie legendaris ini telah berdiri sejak tahun 1999 ini. Yammie Pathuk di kibarkan oleh Martinus Triyanawarsa yang awalnya membuat resep Yammie, dari resep tersebut kemudian ia memiliki gagasan untuk membisniskannya. Cita rasa gurih dan sedikit asin mejadi ciri khas Yammie Pathuk yang menjadi makanan khas masyarakat Yogyakarta. Bumbu dasar Yammie Pathuk ini adalah minyak sayur, kecap asin, kaldu ayam dan gula.

Bagi Anda yang belum pernah merasakan Yammie Pathuk, setiap mangkoknya berisikan, mie, potongan ayam, daun bawang, bawang goreng serta pangsit ayam. Yang menjadi perbedaan dengan Yammie lainnya adalah Ayam yang menggunakan bagian dada yang mengandung banyak serat. Warung Yammie ini menyediakan menu yammie ayam, pangsit goreng, pangsit basah, dan bakso goreng.

Seperti biasa, Yammie selalu memisahkan kuah dan mie-nya. Rasa kuahnya benar-benar gurih, berbeda dengan kuah-kuah Yammie pada umumnya. Selain kuahnya yang lezat, ayam cincangyang ditaburkan diatasnya terasa begitu lezat dan terasa sedikit crispy. Ditambah lagi baksonya yang berasa bumbu mericanya membuat semakin lengkap Yammie Pangsit Pathuk ini. Tidak ketinggalan pangsit gorengnya yang dapat anda rasakan nikmatnya setelah menggigitnya, rasanya yang crispy, dan benar-benar lembut.

Dibalik rasanya yang super-duper lezat ini terdapat harga yang sebanding dengan rasa nikmat hidangan Yammie Pangsit Pathuk. Untuk satu porsi Yammie Pathuk Yogyakarta jumbo bakso harganya sekitar Rp 17.000, sedangkan untuk pangsit gorengnya yang berisi 4 buah seharga Rp 7.000. Menuju lokasi Yammie Pathuk ini sangat mudah sekali. Kalo teman-teman melewati Jalan Malioboro nanti disebelah kanan ada jalan yang namanya Jalan Dagen. Masuk terus hingga bertemu dengan perempatan kecil masih terus lagi, kira-kira 300 meter kiri jalan ada rumah tinggal dengan plang tulisan Yammie Pathuk.

Sudah dibaca 3469 kali

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar