CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Wisata Kuliner Kuliner Purwokerto Soto Jalan Bank Kuliner yang Wajib di Nikmati Saat Berkunjung ke Purwokerto

Soto Jalan Bank Kuliner yang Wajib di Nikmati Saat Berkunjung ke Purwokerto

Soto Jalan Bank Khas Purwokerto
Soto Jalan Bank Khas Purwokerto

Sajiannya Sangat Menarik Dengan Warna-warni Dari Bahannya

Soto Ayam Jalan Bank H. Loso atau lebih dikenal dengan Soto Jalan Bank ini menjadi destinasi wisata kuliner wajib bagi Anda yang sedang berkunjung di kota Purwokerto. Soto yang sudah berdiri sejak tahun 70-an ini disebut Soto Jalan Bank karena letaknya yang berada diantara museum Bank BRI dan Bank BRI dulunya merupakan Jalan Bank atau sekarang bernama Jalan RA Wiryaatmaja.

Soto Jalan Bank ini memiliki sajian yang sangat menarik dengan bermacam-macam isi seperti kupat, irisan ayam kampung, tauge, kerupuk mie, kerupuk soto, bawang goreng, dan pelangkap lainnya. Soto Ayam Jalan Bank memiliki keunikan dibanding soto lain, soto ini memang aliran soto Sokaraja/Banyumasan, karena ada bumbu kacang. Jika dilihat dari dekorasi di Resto Soto Haji Loso pasti Anda temukan banyak sekali foto-foto para artis yang mampir dan mencicipi soto buatan haji loso ini. Tapi foto-foto tersebut mungkin bisa menjadi tanda bahwa soto loso memang enak akan tetapi akan sangat rugi jika anda sendiri tidak mencobanya.

Penyajian soto ini juga sederhana hanya dengan mangkuk kecil. Soto diberikan dengan kuah soto hangat menyebarkan wewangian soto. Apalagi di tambah dengan perpaduan sambal kacangnya yang membuat Anda merasakan sensasi yang berbeda dari soto-soto pada umumnya. Maka tidak salah lagi jika Soto Jalan Bank ini sangat ramai dikunjungi saat jam makan siang. Selain memang rasanya yang enak, Soto H. Loso atau yang terkenal dengan Soto Jalan Bank ini memiliki temapat yang nyaman dan bersih.

Tidak perlu kuatir kehabisan, karena Soto Jalan Bank ini buka dari jam 9 pagi sampai jam 7 malam. Walaupun Soto Ayam Jalan Bank H. Loso ada dibeberapa lokasi, tapi tetap saja dimasaknya disatu tempat. Selain Soto Ayam Kampung, disini juga menyediakan jajanan khas Purwokerto / Banyumas yang bisa dijadikan oleh-oleh untuk keluarga atau rekan kerja Anda. Untuk menuju lokasi ini, dari alun-alun Purwokerto, anda tinggal mencari Museum BRI, Jalan Bank (RA Wirjaatmaja) terletak diantara Museum BRI dan Bank BRI.

Sudah dibaca 4425 kali

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar