CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Wisata Kuliner Kuliner Medan Mie Balap Wahidin Medan Kelezatan Dari Kuahnya yang Khas

Mie Balap Wahidin Medan Kelezatan Dari Kuahnya yang Khas

Mie Balap Wahidin Medan
Mie Balap Wahidin Medan

Istimewanya Dimasak Diatas Tungku Dengan Bahan Bakar Kayu

Mi cepat saji untuk sarapan, lazim disebut Mie Balap di Kota Medan memang kerap menjadi pilihan untuk sarapan pagi. Dari sekian banyak penjual Mie Balap di Kota Medan ini, salah satu yang menjadi favorit adalah Mie Balap Wahidin yang dijual di Jalan Wahidin, Simpang Jalan Gajah, Medan. Mie Balap Wahidin tepatnya berada dekat dengan lokasi SMAN 8 Medan di Jalan Sampali dan Simpang Jalan Bakaran Batu. Berjejer di antara rumah-rumah toko di kawasan tersebut dengan warung yang sederhana.

Nama popular Mie Balap bermula dari kecepatan membuat dan menyajikan sarapan kepada pelanggan yang sudah tak asing dengan nama Mie Balap khususnya warga Kota Medan. Warung Mie Balap Wahidin paling ramai dikunjungi di akhir pekan. Mi Balap Wahidin hanya buka kurang dari tiga jam, mulai dari pukul 07:30 WIB hingga 09:45 WIB. Mi Balap Wahidin selalu ramai dikunjungi karena perpaduan bumbu dan cara memasak yang pas. Tidak terlalu berminyak juga tak terlalu kering.

Mie balap ini dijual di atas gerobak, dan digoreng di atas kuali dengan tungku batu dengan kayu sebagai bahan bakarnya. Tidak berbeda dengan kebanyakan penjual lainnya, mie balap disini menjual mie tiauw dan bihun mulai dari yang polos (hanya digoreng tanpa telur), dengan telur, dengan seafood, hingga bakso. Mie Balap Wahidin terkenal karena kuah sambalnya yang khas. Rasa kuah sambalnya apabila dicampurkan ke mie yang baru selesai digoreng rasanya sangat susah dijelaskan. Tidak terlalu pedas namun sekali coba dijamin lidah Anda tidak akan berpaling ke mie balap yang lain.

Pencampuran kuah sambal dengan mie adalah mutlak hukumnya, jika anda ingin menemukan keistimewaan Mie Balap disini. Karena jika tidak, rasanya tidak jauh berbeda dengan Mie Balap lainnya. Mie Balap Wahidin menyajikan menu mie balap seafood dan mie balap bakso. Semua dipadukan dengan irisan telur ayam serta taburan tauge, sawi dan bawang goreng dijamin siap menggoyang lidah. Kelebihan Mie Balap Wahidin adalah racikan mi yang dilengkapi dengan banyaknya daun bawang dan paduan aneka seafood-nya. Selain itu harganya terjangkau. Selain mi balap seafood juga tersedia mi balap telur dadar atau mata sapi. Harga seporsinya bervariasi mulai dari Rp 6000 - Rp 15000 untuk versi jumbo dan komplit.

Apabila anda ingin mencoba Mie Balap di warung Mie Balap Wahidin , jika tidak mau antri yang panjang di sarankan datanglah lebih pagi. Jika anda ingin makan di tempat, sudah tersedia bangku-bangku dan meja yang letaknya tepat di samping sebuah kedai kopi. Jadi anda bisa pesan minuman dari kedai kopi tersebut. Selamat berwisata kuliner.

Sudah dibaca 10120 kali

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar