CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Wisata Kuliner Kuliner Bali Jaja Batun Bedil Si Kenyal Legit yang Bikin Ketagihan

Jaja Batun Bedil Si Kenyal Legit yang Bikin Ketagihan

Jaja Batun Bedil Khas Bali
Jaja Batun Bedil Khas Bali

Taburan Kelapa Parut yang Gurih Membuat Rasanya Makin Enak

Kue atau Jaja Batun Bedil merupakan makanan khas dari pulau dewata. Bagi Anda masyarakat Bali pasti sudah mengenal dengan baik jenis makanan yang satu ini. Makanan ini benar-benar enak dan menggiurkan, membuat Anda yang pernah merasakannya akan ketagihan lagi dan lagi. Di hampir semua pasar tradisional Bali mudah ditemui aneka jaja atau aneka kue tradisional.

Bentuk Jaja Batun Bedil ini mirip dengan bubur candil Jawa, hanya saja bentuknya bulat pipih. Kuahnya berupa adonan tepung gula merah dan tepung beras yang kental legit. Disajikan dengan kelapa parut sehingga rasanya gurih wangi. Jaja Batun Bedil dinamakan demikian karena biasanya adonan ketannya dibentuk seperti biji peluru yang bulat runcing ujungnya. Tapi bisa juga dibentuk bulat pipih. Jaja Batun Bedil ini merupakan jajanan tradisional Bali yang sayang untuk ditinggalkan.

Jaja Batun Bedil berupa sebuah camilan yang memiliki kalori yang rendah. Juga memiliki citarasa yang unik yaitu perpaduan antara rasa kenyal, gurih diselimuti gula merah cair yang sangat menggiurkan dan parutan kelapa muda yang menggugah selera. Membuatnya juga tidak sulit karena mirip dengan bubur candil. Untuk isian yang berupa bulatan adonan dibuat dari campuran tepung ketan, tepung beras dan tepung kanji yang diaduk dengan air. Setelah kalis barulah dibentuk menjadi bulatan pipih, agak cekung tengahnya dan direbus.

Sausnya berupa larutan gula merah yang dicmapur dengan tepung beras sehingga kental. Bulatan adonan kemudian dimasak bersama saus ini. Untuk penyajiannya Jaja Batun Bedil ini ditaburi dengan kelapa parut. Rasa kenyal legit plus gurih merupakan ciri khas jajanan ini. Jika Anda  mampir berlibur ke pulau Bali jangan lupa mencicipi jajanan yang enak ini.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

Sudah dibaca 3490 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar