CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Sumatera Utara Danau Sidihoni Keindahan Alam Luar Biasa di Sumatera Utara

Danau Sidihoni Keindahan Alam Luar Biasa di Sumatera Utara

Danau Sidihoni Sumatera Utara
Danau Sidihoni Sumatera Utara

Dikelilingi Perbukitan Dengan Tanaman Pinus yang Indah

Mungkin tidak banyak yang mengetahui jika Danau Toba menyimpan keunikan bernama Danau Sidihoni. Hal ini tidak lain karena Danau Sidihoni terdapat di Pulau Samosir yang merupakan pulau diatas Danau Toba. Oleh sebab itu orang menyebutnya sebagai satu fenomena danau di atas danau. Danau ini terletak di Kecamatan Ronggur Ni Huta, Kabupaten Samosir, Sumatera utara.

Danau Sidihoni atau dalam bahasa Batak disebut sebagai Tao Sidihoni ini hanya seluas 5Ha, namun Sidihoni menyajikan pesona alam dengan perbukitan disekitarnya yang ditumbuhi tanaman pinus tersusun begitu indah. Danau Sidihoni cocok untuk anda yang menyukai wisata alam alami dan tidak terlalu ramai. Anda bisa kemping bersama teman atau rombongan di sana, karena area tanah landainya cukup luas. Di sekitar danau juga aman karena tidak terlalu jauh dari rumah penduduk dan tidak ada binatang buas di sekitar perbukitannya.

Menurut Cerita masyarakat, dulunya danau ini bisa berubah warna, dan perubahan warna ini berkaitan dengan peristiwa besar yang ada di Indonesia. Danau ini menawarkan pemandangan alam yang sangat alami, asri, tenang, hening, dan nyaman. Sapi dan kerbau juga cukup banyak berkeliaran di Danau Sidihoni , menambah suasana alami di Danau Sidihoni . Penduduk sering membawa ternak kerbau ke danau tersebut untuk dimandikan atau sekadar makan dan minum dari danau.

Buat pecinta Sunrise dan Sunset sangat cocok berada disini, karena Anda bisa melihat sunset atau sunrise dengan ideal disini karena danaunya membentang dari barat ke timur. Waktu paling direkomendasikan adalah pagi dan sore hari karena Danau Sidihoni berada di atas perbukitan tinggi yang tidak banyak pepohonan di sekitarnya hingga membuat danau cukup terik di siang hari.

Danau Sidihoni bisa diakses melalui dua rute perjalanan. Pertama menyeberang dari pelabuhan ajibata parapat menuju pelabuhan tomok pulau samosir. Perjalanan dilanjutkan menuju Pangururan dengan jarak tempuh kurang lebih 38 km. Dari Pangururan, lokasi Danau Sidihoni masih berjarak sekitar 8 km lagi. Rute kedua, mengelilingi tepian Danau Toba menuju harian melewati daerah singkam hingga Pangururan. Kemudian Anda bisa mengikuti petunjuk jalan ke Danau Sidihoni.

Sudah dibaca 6116 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar