CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Kepulauan Riau Air Terjun Gunung Bintan yang Tersembunyi di Kepulauan Riau

Air Terjun Gunung Bintan yang Tersembunyi di Kepulauan Riau

Air Terjun Gunung Bintan Kepulauan Riau
Air Terjun Gunung Bintan Kepulauan Riau

Objek Wisata Alam yang Sayang Untuk Dilewatkan

Terletak di Kampung Bekapur, Desa Bintan Buyu, Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan, Propinsi Kepulauan Riau, salah satu destinasi wisata alam Bintan yaitu Air Terjun Gunung Bintan sayang untuk Anda lewatkan.

Air Terjun Gunung Bintan mempunyai air yang sangat jernih dan sedikit dingin, namun sangat menyegarkan seketika telah merilekskan diri di kawasan air terjun ini. Wisatawan biasanya menikmati air terjun ini dengan duduk tepat di bawah jatuhnya air. Menurut informasi, Air Terjun Bintan ini sering disinggahi oleh para pendaki sebelum melakukan pendakian ke Gunung Bintan.

Untuk masuk ke lokasi air terjun ini, setiap pengunjung harus membayar Rp 10 ribu per orang. Anak-anak gratis dan begitu juga dengan pengunjung yang berasal dari kampung sekitar. Mereka hanya wajib menunjukan KTP. Saat menuju ke kawasan Objek Wisata Air Terjun Gunung Bintan ini Anda harus menaiki anak tangga yang jumlahnya cukup banyak dengan ketinggian sekitar 300 meter dari lokasi parkir kendaraan yang letaknya tepat di bawah kawasan Air Terjun ini.

Fasilitas yang disediakan tempat wisata ini antara lain jalan setapak, lahan parkir, dan juga tempat peristirahatan. Fasilitas lain yang bisa Anda temukan yaitu warung-warung penjual makanan dan juga minuman. Akses Menuju Objek Wisata Air Terjun Gunung Bintan ini tidaklah sulit, karena Anda dapat menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Rute yang dilalui dari Kota Tanjung Pinang menuju ke kawasan Gunung Bintan ini sekitar 60 kilometer dengan waktu tempuh selama satu jam.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

Sudah dibaca 8505 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar