CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Apache Camp Lokasi Wisata Baru yang Keren di Malang

Apache Camp Lokasi Wisata Baru yang Keren di Malang

Kampung Indian Malang Jawa Timur
Kampung Indian Malang Jawa Timur

Penginapan Ini Terinspirasi Dengan Perkampungan Indian di Amerika

Konsep penginapan seperti glamorous camping (glamping) atau kemah kini jadi pilihan favorit untuk para wisatawan untuk menghabiskan waktu liburannya. Salah satu penginapan berkonsep perkemahan terbaru hadir di Batu, Malang. Dinamakan Apache Camp atau Kampung Indian, pemerintah setempat berharap tempat ini bisa menarik wisatawan yang menghabiskan waktu liburan bersama keluarga di kota Batu. Apache Camp ini terletak di Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Batu, Malang Raya, Jawa Timur.

Lokasi Apache Camp ini berada di Kawasan Coban Talun yang memang terkenal dengan pesona air terjunnya yang menawan. Penginapan ini terinspirasi dengan Perkampungan Indian, tempat tinggal dari suku asli Amerika Serikat bagian barat. Kamar berukuran (4m x 4m) yang berbentuk kerucut lancip dengan ornamen kayu dan bambu dibuat mirip seperti tempat tinggal asli Suku Indian. Kamarnya pun sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan membuat Anda semakin nyaman saat bermalam di sana.

Di sini Anda bisa juga nongkrong di rest cafe yang sangat enak suasananya untuk sekedar mengobrol dan melepas lelah. Untuk tiket masuknya, Anda cukup bayar Rp .500 saja. Sedangkan untuk Anda yang ingin bermalam di Apache Camp ala-ala orang Indian, biayanya hanya Rp 500.000,- per malam. Selain didatangi oleh tamu yang ingin menginap, tak jarang pula pengunjung yang datang ke sana hanya sekadar untuk berfoto-foto.

Tak perlu usaha lebih untuk menghasilkan foto yang bagus. Sebab, keindahan pemandangan di sana selalu berhasil membuat hasil bidikan kamera jadi sempurna. Untuk rute menuju lokasi wisata, ada dua jalur yang bisa Anda lalui yaitu: melalui Jl. Bukit Berbunga dengan jarak tempuh sekitar 9,6 km atau memakan waktu perjalanan sekitar 22 menit dan melalui Jl. Indragiri dengan jarak tempuh 12,3 km atau memakan waktu perjalanan sekitar 32 menit.

Sudah dibaca 10007 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar