Pemandangan Pegunungan Kapur Menjadi Pelengkap Keindahan Pantai Ini
Kebumen terkenal dengan wisata pantai, salah satunya yaitu Pantai Suwuk. Pantai berpasir hitam yang menjulur panjang ini, kini layak menjadi salah satu pilihan anda untuk berwisata dengan teman dekat maupun bersama keluarga. Secara administratif Pantai Suwuk terletak di Desa Suwuk, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen.
Seperti mayoritas pantai yang ada di Kebumen, Pantai Suwuk memiliki pasir berwarna hitam. Meski begitu, area pantai yang cukup luas justru membuat pasir-pasir hitam tersebut terlihat seperti padang pasir yang membuat pantai ini menjadi unik. Anda bisa memanfaatkan bibir pantai yang luas itu untuk melakukan berbagai kegiatan seperti main bola, kejar-kejaran atau berkeliling dengan menunggang kuda yang banyak disewakan di sekitar pantai.
Adapula Gowes Gowes, yaitu semacam sepeda ontel namun dengan kapasitas penumpang 4-6 orang, yang diperindah dengan lampu warna warni agar menarik wisatawan. Selain itu juga terdapat kebun binatang yang terletak di sebelah barat. Meskipun saat ini jumlah koleksi binatangnya belum terlalu banyak, suatu saat kita harapkan untuk wisata yang satu ini dapat dikembangkan, sehingga Pantai Suwuk ini selain sebagai area rekreasi juga sebagai sarana untuk belajar dari keberadaan berbagai binatang koleksi dari kebun binatang tersebut. Pada saat-saat tertentu seperti saat hari raya, Pantai Suwuk ini bahkan tetap ramai sampai malam hari.
Pantai Suwuk memiliki panorama jajaran perbukitan kapur nan hijau yang memanjang dari arah utara hingga ke selatan. Perbukitan kapur di Pantai Suwuk sendiri, berbatasan langsung dengan wilayah Pantai Karangbolong. Bibir Pantai Suwuk yang tergolong curam dengan kemiringan 35 derajat membuat Anda harus cukup berhati-hati saat bermain di area pantai. Oleh sebab itu, demi keamanan pengunjung dilarang berenang di area pantai.
Untuk memasuki area Pantai Suwuk, Anda dikenakan biaya masuk sebesar Rp 4.500/orang. Suasana di sekitar Pantai Suwuk sendiri cukup ramai karna pantai ini memang murni tempat wisata. Banyak sekali keluarga di Kebuman yang menjadikan pantai sebagai ini tempat untuk menghabiskan waktu bersama saat hari libur. Beberapa fasilitas yang sudah tersedia disana antara lain warung, tempat mandi, toilet hingga mushola.
Yang membedakan Pantai Suwuk dengan objek wisata lain ialah keberadaan wahana bermain di Pantai ini. Pantai Suwuk memiliki wahana menunggang kuda dimana terdapat kuda sekaligus joki yang siap menemani Anda menyisir garis pantai. Di Pantai Suwuk pula, Anda dapat mengajak sang buah hati untuk berwisata sekaligus edukasi. Di tempat ini terdapat wahana bermain berupa pesawat yang dibuat dari bekas badan pesawat Garuda Boeing 737 produksi tahun 2000. Bukan hanya pesawat, helikopter heli C100 yang diproduksi tahun 1987 juga dapat Anda saksikan disini. Kedua ikon wisata tersebut dapat menjadi latar belakang yang bagus untuk mengabadikan momen berlibur Anda di sini.
Hamparan pasir hitam yang luas serta gambaran pegunungan yang menjulang dari arah barat pantai menambah decak kagum wisatawan atas keindahan Pantai Suwuk, terutama saat matahari hendak kembali ke peraduannya. Disinilah moment yang paling tepat untuk menjepret keindahan Pantai Suwuk yang sesungguhnya. Keindahan cahaya sunset yang terbentang di atas pegunungan dan memantulkan cahayanya ke hamparan air laut yang begitu luas, seolah menandakan jika alam ini begitu indah.
Wisata Pantai Suwuk ini berseberangan dengan Pantai Karangbolong, sehingga jika kita berada di Pantai Suwuk dan ingin ke Pantai Karangbolong, kita hanya perlu menyebrang dengan perahu yang sudah disediakan oleh pihak pengelola. Hanya membutuhkan waktu 5 menit saja untuk sampai di Pantai Karangbolong. Selain itu, warung-warung yang dulunya berjejer tidak teratur telah disulap menjadi warung pinggir pantai yang nyaman untuk disinggahi. Ada puluhan warung di tepi Pantai Suwuk yang menyajikan makanan khas pantai yang pastinya akan menggoda lidah para wisatawan untuk mencicipinya.
Anda dapat memilih banyak jalan alternatif guna menuju tempat ini. Pertama, Pantai Suwuk berjarak sekitar 22 km di sebelah selatan Gombong. Dari Gombong, Anda membutuhkan waktu sekitar 45 menit menuju Pantai Suwuk. Kedua, dari Kota Karanganyar, Anda memerlukan waktu tempuh sekitar 1 jam dengan jarak sekitar 35 km. Ketiga, dari pusat Kota Kebumen sendiri, Pantai Suwuk dapat diakses selama kurang lebih satu setengah jam. Bagi Anda yang secara kebetulan menlintasi Jalan Daendels dari arah Yogyakarta, Anda dapat langsung lurus menuju lokasi Pantai Suwuk.
Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.