CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Bali Pasar Seni Sukawati Surganya Penghobi Belanja

Pasar Seni Sukawati Surganya Penghobi Belanja

Pasar Seni Sukawati Bali
Pasar Seni Sukawati Bali

Pusat Oleh-oleh Khas Bali

Pasar Sukawati adalah pasar Seni yang sangat terkenal sampai ke penjuru dunia. Pasar Seni Sukawati terdapat di Desa Sukawati Kabupaten Gianyar, Bali. Jarak dari airport Denpasar sekitar tiga puluh kilometer, yang dapat anda tempuh dengan mobil selama 45 menit.

Objek wisata Pasar Seni Sukawati merupakan sebuah pasar yang sangat terkenal di kalangan wisatawan, karena pasar ini menjual pakaian-pakaian juga barang-barang kerajinan seni khas lokal dengan harga murah, sebagai buah tangan atau oleh-oleh dari pulau dewata. Banyak para pelancong dalam perjalanan tour menjadikan pasar ini sebagai tujuan wisata belanja, sehingga menjadi tempat wajib dikunjungi dan selalu ramai, apalagi kaum ibu, terkenal suka tawar-menawar harga barang, nah disinilah tempatnya, tidak hanya dari kalangan turis domestik, tamu asingpun doyan untuk mampir ke sini.

Pasar Seni Sukawati sangat terkenal karena menjual pakaian dan kerajinan traditional khas Bali dengan harga yang sangat murah. mulai dari baju-baju khas bali, kamen, sendal, lukisan, guci, gantungan kunci dan masih banyak lagi yang dapat anda beli sebagai oleh-oleh khas pulau Bali. Anda juga akan banyak melihat pakaian baik celana maupun baju, yang dapat anda gunakan di pantai dan harganya pun sangat murah dibandingkan dengan tempat lain. Jadi anda dapat membeli oleh-oleh khas Bali, yang dapat anda berikan kepada teman dan keluarga anda, tanpa banyak menghabiskan biaya liburan.

Pasar Seni Sukawati terdiri dari 3 tempat yang berbeda yakni pasar sukawati satu, dua dan tiga. Ketiga tempat terletak tidak berjauhan, dan yang paling ramai biasanya di kunjungi adalah pasar sukawati satu. Jadi kami sarankan sebelum anda beranjak ke pasar sukawati dua dan tiga sebaiknya anda terlebih dahulu berkunjung ke pasar sukawati satu. Semua harga yang ditawarkan disini, dapat anda tawar. Jadi pintar-pintarlah untuk menawar. Sebagai bayangan untuk anda, harga pas di Pasar Seni Sukawati adalah sepertiga dari harga yang ditawarkan oleh penjual.

Jika anda ingin sukses menawar harga, maka sebaiknya anda datang di pagi hari pada saat baru buka. Karena kepercayaan orang Bali, jika pada saat baru buka dagangan langsung dapat terjual, maka akan memperlaris barang dagangan mereka. Jadi anda akan diberikan potongan harga serendah mungkin untuk pelanggan pertama. Pasar Seni Sukawati Bali buka dari jam 6 pagi sampai dengan jam 6 sore. Selain pakaian dan Batik, di pasar traditional ini juga terdapat lukisan yang dapat anda beli, aliran lukisan yang dijual seperti naturalis dan abstrak. Harga yang ditawarkan juga beranekaragam dan biasanya di Pasar Seni Sukawati , harga ditentukan oleh ukuran lukisan.

Anda juga dapat membeli lukisan dengan bingkai atau tanpa bingkai. Sebaiknya tanpa bingkai, karena bingkai lukisan akan menambah berat barang bawaan anda, apalagi jika anda menggunakan pesawat terbang. Jika anda datang ke Pasar Seni Sukawati Bali, anda dapat menyempatkan diri untuk berkunjung ke Desa Celuk untuk melihat kerajinan Perak khas Bali. Jarak antara desa Sukawati Dengan Desa Celuk hanya terpisah 5 kilometer. Jadi waktu anda tidak akan habis didalam kendaraan.

Sudah dibaca 21327 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar