CariContactTwitterFacebookYouTube

Pencarian

Kamu di sini Beranda Informasi Tempat Wisata Bali Pantai Kelan Pemandangan Unik dari Bandara Ngurah Rai

Pantai Kelan Pemandangan Unik dari Bandara Ngurah Rai

Pantai Kelan Bali
Pantai Kelan Bali

Tempat Ideal Untuk Bersantai

Suara desir ombak memecah kesunyian Pantai Kelan, pantai yang berada di Desa Adat Kelan, Kecamatan Kuta, Badung, Bali. Pantai Kelan menjadi salah satu tempat wisata di Bali, yang masih jarang dikunjungi oleh wisatawan, padahal lokasinya sangat mudah untuk diakses, berada satu wilayah pesisir di pantai Jimbaran, kalau lokasi paling Selatan adalah pantai Muaya (Jimbaran), Kedonganan dan paling Utara Pantai Kelan.

Pantai Kelan terletak persis di sebelah selatannya bandara Ngurah Rai, sehingga bisa menyuguhkan pemandangan lebih unik, karena berdekatan dengan runway pesawat terbang bandara. Daya tarik tersendiri dari Pantai Kelan adalah, disini Anda bisa melihat langsung hilir-mudik pesawat yang datang dan pergi di bandara ngurah rai. Apalagi saat sunset menjelang, pemandangan yang ditampilkan lebih spektakuler. Namun, berhubung letaknya dekat dengan bandara, saat Anda berada di kawasan pantai maka akan terdengar suara bising dari pesawat.

Pantai Kelan memiliki karakter pantai yang sama dengan Jimbaran dan Kedonganan, baik itu pasir putihnya maupun sunsetnya, kelebihannya adalah dari sini anda bisa menyaksikan runway pesawat terbang dan pengunjungnya cenderung lebih sepi. Terdapat juga sejumlah restoran seefood yang menyajikan berbagai menu istimewa dari ikan laut segar, berburu kuliner seefood dengan tawaran harga lebih murah, maka berkunjunglah kesini dan lengkapi kebutuhan anda tersebut. Pasir putih dengan hamparan laut biru membentang, dihiasi jukung-jukung yang terombang-ambing arus laut menjadi pemandangan tropis yang khas di sini.

Tak hanya di laut, tetapi jukung-jukung yang tampil unik dengan berbagai hiasan di badannya terparkir berjajar di sepanjang bibir pantai. Selain itu, juga suasana yang masih tradisional, tenang, dan tidak begitu padat seperti beberapa di pantai lainnya di Bali, yang lebih dulu terkenal dibanding dengan Kelan. Suasana Pantai Kelan cukup tenang, begitu juga dengan gelombang lautnya, sehingga ideal untuk bersantai, berjemur, main kanoe dan juga berenang, pasir putihnya begitu lembut cocok sebagai tempat liburan keluarga. Pantai Kelan ini kerap disebut dengan K-Land, seperti yang tampak pada sebuah plang nama penanda arah ke pantai ini.

Pantai Kelan juga dibagi menjadi tiga area, yakni area operasional kelompok usaha, parkir jukung, dan kawasan rekreasi, tempat para wisatawan biasanya menikmati pesona alam bahari di Pantai Kelan. Selain itu, ada juga area lain untuk melasti dan persembahyangan. Seiring berjalannya waktu, kini pantai kelan mulai dilirik oleh wisatawan, dan promosi mulai dilakukan agar banyak orang mengetahui salah satu surga tersembunyi di pulau dewata ini, jadi bagi Anda yang sedang mencari alternatif wisata di Bali yang dekat dengan bandara, maka tidak ada salahnya untuk mengunjungi Pantai Kelan.

Ketenangan Pantai Kelan menjadi spot yang bisa direkomendasikan untuk orang-orang yang tidak suka dengan keramaian. Ombaknya tidak terlalu besar. Namun ada ombak-ombak kecil yang dapat mencium jari-jari kaki Anda ketika berdiri di pinggirnya. Suasana Pantai Kelan menenangkan dengan udara khas pantai yang sedikit panas dan berangin kencang. Spot yang sangat cocok bagi orang-orang yang membutuhkan ketenangan.

Sudah dibaca 8022 kali

Komentar

  • Tidak ada komentar untuk artikel ini.
 
Mohon tunggu...

Anda tidak diijinkan memberikan komentar. Silahkan login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar