SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Wisata Kuliner Kuliner Medan 5 Tempat Wisata Kuliner Medan yang Bikin Kecanduan

5 Tempat Wisata Kuliner Medan yang Bikin Kecanduan

Mie Terbang Cafe Sosmed Medan
Mie Terbang Cafe Sosmed Medan

5 Tempat Wisata Kuliner Unik dan Lezat

Kota Medan merupakan kota yang terkenal dengan wisata kulinernya. Beragam Tempat Wisata Kuliner yang sudah ada sejak puluhan tahun dan hingga saat ini terus menjadi makanan yang diburu ketika bertandang ibukota Sumatera Utara ini. Kuliner di Medan terkenal dengan keberagaman dan kelezatannya. Pada artikel ini akan dibahas 5 Tempat Wisata Kuliner Medan yang Bikin Kecanduan, diantaranya: Rujak Simpang Jodoh, Mie Terbang Cafe Sosmed, Soto RM Sinar Pagi, Mie Gomak dan Martabak Horor. Kelima Tempat Wisata Kuliner ini akan ditampilkan juga dalam Google map sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui posisi Tempat Wisata Kuliner tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lokasi Kualanamu International Airport, Bus Terminal Sampri, Terminal Pinang Baris dan Terminal Sambu sehingga memudahkan Anda yang akan merencanakan perjalanan ke Tempat Wisata Kuliner tersebut. Anda juga langsung dapat mengecek harga dan membeli tiket pesawat dari kota asal Anda ke Medan dan memesan voucher hotel di Medan pada halaman yang sama. Berikut 5 Tempat Wisata Kuliner Medan yang Bikin Kecanduan :

1. Rujak Simpang Jodoh Tempat Wisata Kuliner Nikmat di Medan

Rujak Simpang Jodoh Medan
Rujak Simpang Jodoh Medan

Jika Anda penikmat rujak? Tentu belum nikmat rasanya kalau belum menyicipi rasa Rujak Simpang Jodoh. Di Kota Medan, pusat Tempat Wisata Kuliner untuk rujak ini salah satunya bisa ditemui di Pertigaan Pasar VII Tembung dan Jalan Letda Sujono yang juga dikenal dengan Simpang Jodoh. Di awal masuk persimpangan Anda sudah bisa meihat barisan penjual tukang rujak yang memadati pasar tersebut, umumnya para pedagang rujak ulek di sini di dominasi oleh kaum wanita. Keberadaannya pun sudah cukup lama, dan diwarisi dari generasi ke generasi hingga sampai sekarang. Dulunya persimpangan ini gelap, dan para penjual rujak menggunakan lampu sentir untuk penerangannya. Karena suasana malam yang demikian, tempat ini menjadi lokasi pertemuan janda dan duda yang tinggal di daerah perkebunan dulunya. Dari pertemuan ini mereka berlanjut hingga kepelaminan. Rujak Simpang Jodoh terkenal dengan rasanya yang enak, bumbunya yang kental, gurih karena dicampur dengan kacang, pedasnya bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Informasi lengkap tentang Rujak Simpang Jodoh dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

2. Mie Terbang Cafe Sosmed Tempat Wisata Kuliner yang Unik di Medan

Mie Terbang Cafe Sosmed Medan
Mie Terbang Cafe Sosmed Medan

Kini sajian makanan cafe semakin kreatif di tengah menjamurnya tempat makan di Kota Medan, hal itu dapat anda temui di Cafe Sosmed, Jalan Teuku Umar No 3D, Medan. Menu baru yang disajikan ini bukan hanya sekedar unik, tapi membuat siapapun yang datang akan selalu mengabadikannya. Di cafe ini ada sebuah makanan yang bisa membuat Anda berdecak kagum dan bisa memiliki sensasi rasanya seorang pesulap. Menu tersebut adalah Mie Terbang, yaitu mie samyang atau kuah atau goreng dengan sajian garpu melayang. Anda dipastikan akan merasakan keseruan untuk berfoto layaknya pesulap yang bisa melayangkan suatu benda. Selain Mie Terbang, di Tempat Wisata Kuliner ini juga ada menu Nasi Lemak Facebook Ayam Rendang dan Nasi Campur Twiter Ayam Rendang dan berbagai macam menu unik lainnya yang juga tak kalah jadi santapan menu utama andalah Cafe Sosmed. Informasi lengkap tentang Mie Terbang Cafe Sosmed dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

3. Soto RM Sinar Pagi Tempat Wisata Kuliner yang Menggugah Selera di Medan

Soto RM Sinar Pagi Medan
Soto RM Sinar Pagi Medan

Soto Medan merupakan bagian dari kekayaan Tempat Wisata Kuliner Indonesia yang memiliki banyak penggemar. Bukan hanya soal rasa, Soto Medan juga memberikan penampilan yang menggugah selera. Soto Medan yang paling terkenal di Medan ada di Rumah Makan Sinar Pagi yang berada di Jalan Sei Deli No 2D, Silalas, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan. Jika ingin menikmati Soto Medan yang lezat, di sinilah tempat yang tepat. Soto di sini memiliki cita rasa lezat dengan kuah santan kental dan kaya rempah yang disajikan bersama potongan daging sapi, perkedel, rempeyek dan sambal yang disajikan cukup unik, semacam sambal kecap dengan taburan bawang goreng. Dan dipastikan soto ini bisa membuat mulut ketagihan. Jika Anda kurang menyuka soto bersantan, Anda bisa memesan soto ayam yang tak kalah nikmatnya. Informasi lengkap tentang Soto RM Sinar Pagi dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

4. Mie Gomak Tempat Wisata Kuliner dengan Resep Khas di Medan

Mie Gomak Medan
Mie Gomak Medan

Tak lengkap rasanya mengunjungi kota dengan penduduk mayoritas Batak Toba di Toba Samosir jika tidak mencicipi kuliner khas kota tersebut. Ya, Tempat Wisata Kuliner khasnya adalah Mie Gomak yang merupakan masakan khas Batak Toba. Makanan ini menjadi andalan provinsi Sumatera Utara, karena mulai dari Siantar, Parapat, Balige, Labuhan Batu, Sibolga hingga Tapanuli, Mie Gomak sangat mudah didapatkan di warung pinggir jalan dan menjadi menu makanan khas dengan bumbu resep turun menurun menggunakan andaliman. Ada beragam versi untuk penyebutan Mi Gomak ini. Ada yang menyebutnya mi lidi karena bentuknya yang bulat panjang seperti lidi. Lalu, ada juga yang menyebutnya spaghetti Batak karena bentuknya yang mirip sekali dengan spaghetti Italia, berwarna kuning, seperti silinder kecil dan panjang. Informasi lengkap tentang Mie Gomak dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

5. Martabak Horor Tempat Wisata Kuliner yang Digemari di Medan

Martabak Horor Medan
Martabak Horor Medan

Jika anda adalah para penggemar kuliner dan tengah berada di Kota Medan, tidak ada salahnya untuk singgah di Tempat Wisata Kuliner Medan HOROR Martabak yang berlokasi di Jalan Gatsu Simpang Merbau atau tepatnya di depan Simpang Petisa, Medan. Ada hal yang menarik dari penjual martabak di salah satu sudut kota Medan ini, sebab berbeda dengan penjual martabak pada umumnya di Medan. Penjual martabak yang satu ini membuat konsep unik dan menarik dengan nuansa horor dengan kostum hantu yang menyeramkan, dimana para pegawainya menggunakan kostum dan berdandan seram bergaya hantu, seperti pakaian Kuntilanak. Tapi tenang saja, tidak perlu takut dan cemas karena sesungguhnya tidak ada yang menyeramkan dari tempat ini. Konsep horor ini bertujuan untuk membuat unik saja. Informasi lengkap tentang Martabak Horor dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

 

Pentunjuk Google Map: Klik kotak di kiri atas peta, akan muncul nama-nama tempat sesuai warna Pin, klik nama tempat atau Pin maka Google Map akan menampilkan penjelasan lebih rinci. Klik link KSMTOUR.COM pada penjelasan untuk informasi lebih lengkap. Klik tombol share di kanan atas untuk membagikan peta ke teman-teman kamu atau klik garis kotak untuk membesarkan peta.

Cek harga dan beli tiket pesawat dari kotamu ke tempat wisata ini, beli voucher hotel dengan harga terjangkau

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 2452 times

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar