Paket Tour Best of Turkey + Amasya dan Safranbolu 10 Hari 9 Malam
Durasi : 10 Hari 9 Malam
ITINERARY PAKET TOUR TURKI dari PT. KSM Wisata Internasional ( KSMTOUR.COM )
Hari 01: JAKARTA – ISTANBUL DENGAN TK 57 / 20.45-04.55+1
Berangkat dari Jakarta menuju Istanbul.
Akomodasi: Dalam pesawat
Hari 02: TIBA DI ISTANBUL
ISTANBUL – BOLU/SAFRANBOLU
Setibanya di Attaturk Airport – Istanbul, Anda akan diajak menuju ke Safranbolu kota yang penuh dengan warisan budaya dan sejarah di mana Anda dapat melihat contoh arsitektur Turkey yang bagus seperti: Cinci Hodja Kenvansaray, Cinci Hodja Hamam-Bath Complex, Mosques of Koprulu Mehmet and Izzet Mehmet Pashas, dan The Old Traditional Wooden House. Kota ini juga merupakan salah satu diakui oleh UNESCO sebagai salah satu warisan dunia. Kemudian Anda akan diantar ke hotel untuk beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
Akomodasi: Hilton Garden Inn Hotel atau Buyuk Abant Hotel atau setaraf
Hari 03: BOLU/SAFRANBOLU – AMASYA
Setelah makan pagi, Anda akan melanjutkan perjalanan ke Amasya. Setibanya di Amasya, Anda akan diajak untuk city tour dengan mengunjungi/melewati: Amasya Mummy Museum, Green River dimana sepanjang jalanannya Anda dapat berfoto dengan latar belakang Mountain Rock Toms, dan Sultan Beyazit II Camii yang merupakan kompleks mesjid terbesar di Amasya. Setelah itu Anda akan diantar ke hotel untuk beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
Akomodasi: Amasya Apple Palace Hotel atau setaraf
Hari 04: AMASYA – CAPPADOCIA
Setelah makan pagi, Anda akan melanjutkan city tour kota Amasya dengan mengunjungi/melewati: Octagonal Madrasah dan Magical Eco Chamber dimana Anda dapat mengucapkan permintaan dan menurut kepercayaan, jika Anda dapat mendengar suara gema dari permintaan tersebut, maka permintaan itu akan terkabul. Anda juga mendapat kesempatan untuk belajar cara membuat Amasya Corek yang merupakan roti tradisional khas Turkey. Kemudian Anda akan diajak menuju Cappadocia untuk makan malam dan beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
Akomodasi: Gold Yildirim Hotel atau setaraf
Hari 05: CAPPADOCIA
Pagi hari ini, Anda dapat mengikuti tur Hot Air Baloon sambil menikmati keindahan kota Cappadocia. Setelahnya, Anda akan mengunjungi/melewati: Underground City yang merupakan kota bawah tanah yang digunakan sebagai tempat perlindungan pada zaman dahulu, Uchisar Castle, Pigeon Valley, Goreme Valley, Avanos Village yang merupakan tempat kerajinan gerabah. Anda juga akan diajak untuk menyaksikan tarian traditional Turkey dan Belly Dance. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
NOTE: JIKA HOT AIR BALLOON TIDAK BISA TERBANG DIKARENAKAN FORCE MAJEUR SEPERTI CUACA TIDAK BAGUS DAN SEBAGAINYA, MAKA ADA PENGEMBALIAN UANG SEBESAR IDR 500,000/ORANG
Hari 06: CAPPADOCIA – KONYA – PAMMUKALE
Setelah makan pagi, Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Konya. Di perjalanan Anda memiliki kesempatan untuk berphoto di Caravansarai, dimana dahulu tempat ini merupakan tempat perhentian para pedagang. Setibanya di Konya Anda akan mengunjungi: Mevlana Museum. Kemudian Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Pamukkale untuk makan malam dan beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
Akomodasi: Colassea Thermal Hotel atau setaraf
Hari 07: PAMMUKALE – KUSADASI – IZMIR
Setelah makan pagi, Anda akan city tour kota Pamukkale dengan mengunjungi/melewati: Hierapolis Ancient City dan The White Travertines. Perjalanan akan dilanjutkan menuju Kusadasi untuk mengunjungi/melewati: Ephesus City yang merupakan salah satu kota kuno dengan peninggalan kebudayaan Romawi & Yunani terbesar, House of Virgin Mary yang dipercaya sebagai tempat tinggal terakhir Bunda Maria semasa ia hidup, Temple of Artemis, dan juga Leather Shop. Selanjutnya, Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Izmir untuk makan malam dan beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
Akomodasi: Ramada Plaza Izmir atau setaraf
Hari 08: IZMIR – ISTANBUL
Pagi hari Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Istanbul untuk city tour, mengunjungi/melewati: Grand Bazaar untuk berbelanja oleh – oleh khas Turkey dan Taksim Square yang merupakan jalanan utama kota Istanbul untuk berbelanja. Setelah makan malam Anda akan diantar ke hotel untuk beristirahat. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
**Note : Grand Bazaar tutup setiap hari Minggu, bila jadwal acara jatuh pada hari Minggu maka Grand Bazaar akan digantikan ke Spice Bazaar
Akomodasi: Ramada Plaza Tekstilkent atau setaraf
Hari 09: ISTANBUL
Hari ini Anda akan Anda akan diajak city tour, mengunjungi/melewati: Blue Mosque yang terkenal dengan interiornya yang bewarna biru, Hippodrome Square, Hagia Sophia yang dahulu merupakan Gereja pada masa Byzantium dan dirubah menjadi Mesjid pada masa pemerintahan Ottoman, dan tak ketinggalan Anda juga akan mengunjungi Topkapi Palace dan Underground Cistern yang merupakan tempat penampungan air dari zaman romawi kuno. Setelah itu Anda akan mengikuti Bosphorus Cruise dimana Anda dapat menikmati keindahan kota Istanbul dari sisi Eropa dan sisi Asia. Setelah makan malam Anda akan diantar ke Bandara Attaturk untuk penerbangan menuju tanah air. (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)
**Note : Topkapi Palace tutup setiap hari Selasa, bila jadwal acara jatuh pada hari Selasa maka Topkapi Palace akan digantikan ke hari sebelumnya.
**Note : Hagia Sophia tutup setiap hari Senin, bila jadwal acara jatuh pada hari Senin maka Hagia akan digantikan ke hari sebelumnya.
Akomodasi: Bermalam di pesawat
Hari 10: ISTANBUL – JAKARTA DENGAN TK 56 / 02.10-18.00
Hari ini Anda tiba di Jakarta.
HARGA TERMASUK : AIRPORT TAX INTERNATIONAL /+ FUEL SURCHARGE
HARGA BELUM TERMASUK :
- Single Supplement: IDR 4,200,000 per orang.
- Tipping yang diwajibkan untuk Tour Leader IDR 30,000/orang/hari, Driver IDR 30,000/orang/hari, Local Guide IDR 45,000/orang/hari (Pembayaran Tips dilakukan di Negara Tujuan berdasarkan mata uang setempat)
- Visa Turkey
HAL – HAL PERHATIAN:
1. Group akan diberangkatkan jika jumlah peserta mencapai minimum 20 orang dewasa/group
2. Pendaftaran harus disertai pembayaran uang muka sebesar IDR 5,000,000/peserta (Non-refundable deposit), dan pembayaran uang muka hanya menjamin keikut-sertaan dalam paket tour pilihan Anda.
3. Bila ada pembatalan dari pihak tamu, maka uang muka tidak dapat dikembalikan dan akan dianggap hangus.
4. Harga tour dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu sebelum pelunasan biaya tour dilakukan, walaupun pembayaran uang muka telah dilakukan.
5. Biaya pembatalan oleh peserta dalam waktu:
A. 15 – 30 hari sebelum keberangkatan dikenakan biaya sebesar 50% dari harga tour.
B. 7 – 15 hari sebelum keberangkatan dikenakan biaya sebesar 80% dari harga tour.
C. Kurang dari 7 hari sebelum keberangkatan dikenakan biaya 100% dari harga tour.
6. Dalam keadaan Force Majeure/terpaksa/tidak teratasi karena bencana alam, kerusuhan, suasana mencekam dan lain-lain, rencana perjalanan dapat dirubah baik susunan maupun jadwalnya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, hal ini demi kepentingan dan keamanan seluruh rombongan KSMTOUR. Dalam hal ini KSMTOUR tidak bertanggung jawab dalam pengembalian biaya atau uang atas service yang sudah dibayarkan yang tidak digunakan, termasuk dan tidak terbatas pada biaya tambahan.
7. Demi kelancaran tour, acara perjalanan dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu
8. Produk ini dilindungi oleh Asuransi Perjalanan ACA Newtravelsafe, untuk kenyamanan dan kekhawatiran atas hal-hal tak terduga yang mungkin terjadi selama perjalanan. Manfaat yang dijamin adalah : kematian & cacat tetap akibat kecelakaan, biaya medis, biaya evakuasi, repatriasi medis serta repatriasi jenazah.
You are not allowed to post comments. Please login.