SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Sulawesi Utara 5 Tempat Wisata Pantai di Sulawesi Utara yang Bagus Untuk Tempat Berlibur

5 Tempat Wisata Pantai di Sulawesi Utara yang Bagus Untuk Tempat Berlibur

Pantai Pal Sulawesi Utara
Pantai Pal Sulawesi Utara

5 Tempat Wisata Pantai yang Sayang Dilewatkan

Kenyataan bahwa Indonesia adalah negara kepulauan memungkinkan Anda mengeksplorasi berbagai propinsi dengan pantai-pantainya yang menakjubkan. Salah satunya Provinsi Sulawesi Utara yang mempunyai banyak destinasi Tempat Wisata pantai. Pada artikel ini akan dibahas 5 Tempat Wisata Pantai di Sulawesi Utara yang Bagus Untuk Tempat Berlibur diantaranya: Pantai Lakban, Pantai Pal, Pantai Temboko Lehi, Pantai Malalayang dan Pantai Pulisan. Kelima Tempat Wisata ini akan ditampilkan juga dalam Google map sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui posisi Tempat Wisata tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lokasi Sam Ratulangi International Airport, Naha Airport, Bandar Udara Melonguane, Terminal Malalayang dan Terminal Induk Tangkoko, sehingga memudahkan Anda yang akan merencanakan perjalanan ke Tempat Wisata tersebut. Anda juga langsung dapat mengecek harga dan membeli tiket pesawat dari kota asal Anda ke Sulawesi Utara dan memesan voucher hotel di Sulawesi Utara pada halaman yang sama. Berikut 5 Tempat Wisata Pantai di Sulawesi Utara yang Bagus Untuk Tempat Berlibur :

1. Pantai Lakban Tempat Wisata Indah di Sulawesi Utara

Pantai Lakban Sulawesi Utara
Pantai Lakban Sulawesi Utara

Pantai Lakban di Kecamatan Ratatotok, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara merupakan salah satu potensi Tempat Wisata yang menjanjikan. Dari Kota Manado, Anda harus menempuh jarak 3 jam perjalanan dengan menggunakan kendaraan roda empat. Pantai indah di Sulawesi Utara memang tidak ada habisnya. Seperti Pantai Lakban yang mulai tenar saat ini, meskipun cukup jauh dari Manado namun tak sedikit masyarakat Manado dan sekitarnya ataupun yang jaraknya lebih jauh lagi dari Pantai Lakban. Keindahan pantai ditambah dengan pagar pohon kelapa yang memanjang mengikuti garis pantai ini. Pemandangan indah juga terpajang dihadapan pantai, deretan pulau di semenanjung Ratatotok berjajar indah dihadapan pantai. Objek wisata ini cocok untuk menjadi tempat rekreasi karena fasilitas bermainnya yang cukup lengkap. Informasi lengkap tentang Pantai Lakban dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

2. Pantai Pal Termpat Wisata Tersembunyi di Sulawesi Utara

Pantai Pal Sulawesi Utara
Pantai Pal Sulawesi Utara

Berbicara tentang keindahan pantai di Sulawesi Utara, tentu masih asing terdengar oleh pecinta pantai yaitu Pantai Pal yang terletak di Desa Marinsow, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Setiap akhir pekan dan hari libur nasional, Pantai Pal selalu dipadati ribuan warga yang ingin menikmati suasana pantai berpasir putih ini. Ketika memasuki pantai ini, Anda akan disambut dengan untaian pasir putih cantik yang memanjang sekitar 100 meter di bibir pantai. Ditambah lagi dengan udaranya yang sejuk karena rindangnya pepoponan yang tumbuh di sekitar pantai. air laut yang jernih sebening kristal pun menambah daya tarik tersendiri. Sapuan ombak dari tengah laut di bibir pantai tampak seperti gulungan kertas putih. Informasi lengkap tentang Pantai Pal dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

3. Pantai Temboko Lehi Tempat Wisata Unik di Sulawesi Utara

Pantai Temboko Lehi Sulawesi Utara
Pantai Temboko Lehi Sulawesi Utara

Berbeda dari kebanyakan, Pantai Temboko Lehi di Sulawesi Utara memiliki air yang bersuhu panas. Bahkan Temboko Lehi disebut merupakan satu-satunya pantai air panas di Indonesia. Pantai Temboko Lehi atau dikenal juga dengan nama Pantai Lehi merupakan salah satu Tempat Wisata pantai unik yang terletak di Kecamatan Siau Barat, Kabupaten Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Provinsi Sulawesi Utara. Jaraknya sekitar 137 km dari pusat kota Manado. Pantai ini memiliki air laut yang berwarna biru dan panorama yang cukup indah di sekelilingnya. Yang membuatnya unik adalah air lautnya yang tidak dingin tetapi panas. Pantai Lehi ini ternyata terletak di kaki gunung api Karengetang yang masih aktif. Karena itulah di sepanjang garis pantai, air akan terasa panas. Bahkan air lautnya pun tidak asin seperti air laut pada umumnya. Informasi lengkap tentang Pantai Temboko Lehi dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

4. Pantai Malalayang Tempat Wisata Menarik di Sulawesi Utara

Pantai Malalayang Sulawesi Utara
Pantai Malalayang Sulawesi Utara

Pantai Malalayang yang terletak di ujung selatan kota Manado Sulawesi Utara, memiliki banyak hal yang menarik untuk di nikmati. Diantaranya taman laut yang masih alami dengan berbagai jenis koral warna warni dan spesies ikan berbagai jenis. Banyak wisatawan yang memilih Tempat Wisata ini, menjadi tujuan wisata bersama keluarga di akhir pekan, karena biayanya murah serta pemandangan bawah lautnya yang indah. Bahkan, jenis-jenis ikan khas perairan Sulawesi yang sebagian sudah langka ada di Pantai Malalayang. Kondisi struktur pantainya dipenuhi dengan batu-batu hitam, seperti batu kali (sungai) yang keras serta terdapat disepanjang pantai. Kondisi ombaknya pun relatif tenang, sehingga sangat cocok untuk tempat bersantai. Di daratan ini, anda juga bisa menemukan banyak kuliner khas yang mengggoda lidah dengan harga yang ramah di kantong. Informasi lengkap tentang Pantai Malalayang dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

5. Pantai Pulisan Tempat Wisata Memukau di Sulawesi Utara

Pantai Pulisan Sulawesi Utara
Pantai Pulisan Sulawesi Utara

Pasir pantai yang indah, bebatuan yang eksotis serta bukit savana yang memukau. Pemandangan komplit yang bisa dinikmati di Pantai Pulisan, Kecamatan Likupang, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Pantai ini terletak kurang lebih 2 jam perjalanan dari Kota Manado arah ke Likupang Timur. Seakan memiliki magnet, Pantai Pulisan dapat menarik masyarakat untuk menikmati sajian alam dengan beragam pesonanya. Pasir putih yang halus menjadi ciri khas dan daya tarik tersendiri dari Tempat Wisata ini. Ombak yang tenang juga menjadikan rasa aman bagi Anda yang ingin berenang. Selain itu di sebelah barat pantai terdapat juga wisata hutan lindung dengan aneka ragam pohon yang berusia ratusan tahun yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Pantai Pulisan memang berbeda dari kawasan wisata pantai lainnya di Sulawesi Utara yang namanya telah tenar duluan. Informasi lengkap tentang Pantai Pulisan dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

 

Pentunjuk Google Map: Klik kotak di kiri atas peta, akan muncul nama-nama tempat sesuai warna Pin, klik nama tempat atau Pin maka Google Map akan menampilkan penjelasan lebih rinci. Klik link KSMTOUR.COM pada penjelasan untuk informasi lebih lengkap. Klik tombol share di kanan atas untuk membagikan peta ke teman-teman kamu atau klik garis kotak untuk membesarkan peta.

Cek harga dan beli tiket pesawat dari kotamu ke tempat wisata ini, beli voucher hotel dengan harga terjangkau

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 9862 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar