SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Papua 5 Tempat Wisata Menarik Hati di Papua

5 Tempat Wisata Menarik Hati di Papua

Puncak Jaya Wijaya Papua
Puncak Jaya Wijaya Papua

5 Tempat Wisata yang Menyimpan Keindahan Alam

Indonesia merupakan surga tersembunyi bagi para wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Salah satu pesona daerah Indonesia adalah Papua. Papua menyimpan berbagai destinasi Tempat Wisata yang menarik untuk dikunjungi, baik itu yang terletak di darat maupun di laut. Pada artikel ini akan dibahas 5 Tempat Wisata Menarik Hati di Papua diantaranya: Pulau Ahe, Puncak Jaya Wijaya, Taman Nasional Wasur, Danau Sentani serta Gua Kontilola. Kelima Tempat Wisata ini akan ditampilkan juga dalam Google map sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui posisi Tempat Wisata tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lokasi Sentani Airport, Mozes Kilangin Airport dan Wamena Airport, sehingga memudahkan Anda yang akan merencanakan perjalanan ke Tempat Wisata tersebut. Anda juga langsung dapat mengecek harga dan membeli tiket pesawat dari kota asal Anda ke Papua dan memesan voucher hotel di Papua pada halaman yang sama. Berikut 5 Tempat Wisata Menarik Hati di Papua :

1. Pulau Ahe Tempat Wisata yang Sangat Indah di Papua

Pulau Ahe Papua
Pulau Ahe Papua

Menjelajah Papua memang tidak ada habisnya selain terkenal akan wisata Raja Ampatnya, Papua memiliki lebih dari banyak destinasi yang sangat indah namun juga terdapat banyak destinasi yang belum terungkap yang menanti setiap wisatawan yang ingin mencoba menjelajahnya. Pulau Ahe salah satunya, merupakan salah satu Tempat Wisata yang paling diminati wisatawan luar. Tempat Wisata ini tidak pernah sepi akan turis yang ingin menikmati keindahan alam Pulau Ahe, di Perairan Nabire, Provinsi Papua. Pulau kecil ini memiliki potensi wisata yang sangat menarik terutama potensi wisata baharinya. Pulau ini masih terlihat sangat bersih dan alami berkat kerjasama antara masyarakat dengan pihak swasta di bawah naungan Dinas Pariwisata Kabupaten Nabire dan Provinsi Papua. Pulau Ahe sangat memikat setiap wisatawan yang berkunjung, karena menawarkan ketenangan dan kesejukan yang dipadu dengan keindahan dan keeksotikan alamnya. Keindahan alam di pulau ini mampu memberikan ketenangan hati dan kesejukan bagi siapa pun yang datang ke sini. Informasi lengkap tentang Pulau Ahe dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

2. Puncak Jaya Wijaya Tempat Wisata Unik di Papua

Puncak Jaya Wijaya Papua
Puncak Jaya Wijaya Papua

Sejatinya, Indonesia yang terletak di garis khatulistiwa memang memiliki iklim tropis sepanjang masa sehingga tidak memungkinkan adanya turun salju di wilayahnya. Namun keajaiban alam sering muncul di Indonesia. Salah satunya yaitu Tempat Wisata salju abadi di Puncak Gunung Jayawijaya. Di puncak gunung tertinggi di Indonesia ini, salju terhampar begitu luas. Ketinggiannya yang mencapai 4.884 dapl membuat salju abadi pun menutupi puncak gunung di Papua ini. Salju di Puncak Jayawijaya merupakan salah satu fenomena alam yang unik, karena es alami biasanya tidak turun di sepanjang khatulistiwa. Jika dilihat dari udara, Puncak Jayawijaya bagaikan permadani yang diselimuti tudung putih. Jika matahari sedang cerah, maka hamparan salju tersebut akan memantulkan cahaya matahari yang menyilaukan namun tetap mengagumkan. Informasi lengkap tentang Puncak Jayawijaya dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

3. Taman Nasional Wasur Tempat Wisata Alami di Papua

Taman Nasional Wasur Papua
Taman Nasional Wasur Papua

Taman Nasional Wasur merupakan bagian dari lahan basah terbesar di Papua dan yang masih alami. Biodiversitasnya membuat taman nasional ini dijuluki sebagai "Serengeti Papua". Taman Nasional Wasur merupakan perwakilan dari lahan basah yang paling luas di Papua . Lahan basah di taman nasional ini merupakan ekosistem yang paling produktif dalam menyediakan bahan pangan dan perlindungan bagi kehidupan berbagai jenis ikan, udang, dan kepiting yang mempunyai nilai ekonomis tinggi. Sekitar 70 persen dari luas kawasan Tempat Wisata taman nasional berupa vegetasi savana, sedang lainnya berupa vegetasi hutan rawa, hutan musim, hutan pantai, hutan bambu, padang rumput, dan hutan rawa sagu yang cukup luas. Peneliti Badan Suaka Alam Sedunia (WWF) menemukan sekitar 390 jenis burung di Taman Nasional Wasur, Kabupaten Merauke, Papua. Informasi lengkap tentang Taman Nasional Wasur dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

4. Danau Sentani Tempat Wisata Danau Vulkanik di Papua

Danau Sentani Papua
Danau Sentani Papua

Apabila membicarakan Papua, nama Raja Ampat pasti tidak akan lupa. Tapi selain itu, masih ada Danau Sentani di Jayapura. Saking besarnya Danau Sentani, dari atas udara dapat terlihat berbagai pulau di dalamnya. Danau Sentani merupakan Tempat Wisata danau terbesar di Papua. Danau seluas 9.360 hektar ini terbentang antara Kota Jayapuran dan Kabupaten Jayapura dan berada pada ketinggian 75 mdpl. Kawasan Danau Sentani sendiri berada di bawah lereng Pegunungan Cagar Alam Cycloops. Dari Jayapura berjarak sekitar 50 km. Kata “Sentani” disebut pertama kali oleh Pendeta BL Bin pada tahun 1898 dan mempunyai arti di sini kami tinggal dengan damai. Danau Sentani merupakan danau vulkanik. Sumber air Danau Sentani berasal dari 14 sungai besar dan kecil dengan satu muara sungai yaitu Jaifuri Puay. Dasar perairan Danau Sentani terdiri dari substrat lumpur berpasir (humus). Informasi lengkap tentang Danau Sentani dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

5. Gua Kontilola Tempat Wisata Mempesona di Papua

Gua Kontilola Papua
Gua Kontilola Papua

Gua Kontilola terletak di kawasan Lembah Baliem, Wamena, Papua. Gua ini menjadi salah satu destinasi Tempat Wisata wajib setelah mengunjungi desa Suku Dani yang memiliki kebudayaan yang khas. Gua tersebut seolah kawasan kerajaan kelelawar yang juga dihiasi lukisan aneh mirip manusia. Sebagian orang menganggap lukisan itu merupakan buatan alien dari luar angkasa. Dari desa Suku Dani, Anda harus naik ke kawasan perbukitan yang cukup terjal dan menantang. Biasanya, untuk bisa ke sini Anda harus menggunakan jasa pemandu agar selamat sampai ke atas. Sepanjang perjalanan menuju gua, pemandangan lembah dan perbukitan sangatlah indah. Padang hijau yang masih alam membuat segala lelah terbayarkan dengan tuntas. Meski menguras energi, perjalanan menuju Gua Kontilola cukup menyenangkan. Informasi lengkap tentang Gua Kontilola dan video YouTube dapat dilihat di link ini.

 

Pentunjuk Google Map: Klik kotak di kiri atas peta, akan muncul nama-nama tempat sesuai warna Pin, klik nama tempat atau Pin maka Google Map akan menampilkan penjelasan lebih rinci. Klik link KSMTOUR.COM pada penjelasan untuk informasi lebih lengkap. Klik tombol share di kanan atas untuk membagikan peta ke teman-teman kamu atau klik garis kotak untuk membesarkan peta.

Cek harga dan beli tiket pesawat dari kotamu ke tempat wisata ini, beli voucher hotel dengan harga terjangkau

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 3363 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar