SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Nusa Tenggara Timur Air Terjun Cunca Wulang Pemandangan yang Memanjakan Mata di NTT

Air Terjun Cunca Wulang Pemandangan yang Memanjakan Mata di NTT

Air Terjun Cunca Wulang Nusa Tenggara Timur
Air Terjun Cunca Wulang Nusa Tenggara Timur

Salah Satu Obyek Wisata Alam yang Cukup Merangsang Adrenalin

Flores memang penuh dengan pemandangan alam yang sangat memikat. Mulai dari keindahan alam di daratannya hingga alam bawah lautnya. satu tempat di Flores yang terkenal dengan keindahannya adalah Labuan Bajo. Salah satu keindahan alam yang terdapat di Labuan Bajo adalah objek wisata Air Terjun Cunca Wulang. Dinamakan Cunca Wulang karena lokasi air terjun ini terdapat di Desa Cunca Wulang, Kecamatan Mbeilling, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

Air Terjun Cunca Wulang sendiri terdapat di kawasan hutan Mbeilling. Bila diartikan kedalam bahasa Indonesia, Cunca dan Wulang sendiri berarti air terjun dan Bulan. Cunca Wulang sendiri berada di ketinggian 200 meter di atas permukaan laut sehingga udara di sekitar pasti lebih terasa sejuk. Sekilas, air terjun ini terlihat seperti Grand Canyon versi kecil dengan aliran sungainya berada diantara tebing bebatuan besar dan air terjunnya berada di atas batu-batu dan keluar melalui celah bebatuan.

Batu-batuan yang mengapit sungai aliran air terjun aman untuk dipanjat sebab tidak tajam sisinya, sehingga banyak sekali wisatawan yang merasakan sensasi untuk loncat dari atas batu hingga yang dari ketinggian 6 meter ke bawah sungai. Untuk masalah loncat terutama dari titik yang tinggi tentunya harus dikonsultasikan kepada guide sebab saat musim kemarau air cenderung sedikit yang mengakibatkan nantinya bahaya bagi wisatawan sebab akan membentur dasar sungai.

Bila ingin melihat debit air terjun yang deras dan bergelimpahan datanglah ke Cunca Wulang saat musim hujan, tapi aliran sungainya tidak seindah biasanya yang berwarna hijau sebab pengaruh dari air hujan yang cenderung keruh. Di sekitar Air Terjun Cunca Wulang belum ada warung makan, jadi Anda harus membawa perbekalan makanan untuk mengganjal laparmu jika sudah sampai disini. Berwisata ke tempat ini sungguh akan memberikan Anda pengalaman yang luar biasa serta tidak dpat dilupakan.

Untuk menuju kawasan tempat di mana Cunca Wulang berada, Anda harus menempuh perjalanan sejauh kurang lebih 30 KM dari kawasan pelabuhan Labuan Bajo selama kurang lebih 1 jam dengan kendaraan pribadi ataupun kendaraan yang banyak disewakan di sekitar penginapan di Labuan Bajo. Setibanya di Desa Wersawe, yang merupakan pintu gerbang Air Terjun Cunca Wulang, Anda bisa mendaftar dan mengisi buku tamu serta menyewa jasa pemandu yang akan menunjukkan kepada Anda jalan menuju Air Terjun Cuca Wulang.

Kemudian perjalanan akan dilanjutkan dengan berjalan kaki melalui hutan dan bebatuan, serta menyusuri semak-semak. Kira-kira Anda harus berjalan sejauh 1 jam perjalanan. Walaupun medan perjalanannya bisa dibilang tidak terlalu sulit, namun tetap saja dapat menguras tenaga Anda. Setibanya di lokasi Cuca Wulang, perjalanan akan dilanjutkan dengan mendaki selama 10 menit untuk benar-benar sampai di air terjun.

It has been read 7002 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar