SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Candi Sumberawan yang Berbentuk Unik di Jawa Timur

Candi Sumberawan yang Berbentuk Unik di Jawa Timur

Candi Sumberawan Jawa Timur
Candi Sumberawan Jawa Timur

Suasana di Sekitar Candi Sangat Sejuk dan Tenang

Kota Malang tak hanya dikenal dengan pesona alamnya yang sejuk saja. Kota ini juga menawarkan wisata sejarah yang sayang untuk dilewatkan. Beberapa situs peninggalan sejarah dapat Anda temui di kawasan yang berjuluk kota apel ini. Salah satunya adalah Candi Sumberawan. Candi Sumberawan terletak di Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Candi Sumberawan dibangun di atas ketinggian 650 meter di atas permukaan laut (mdpl). Terbuat dari batu andesit dengan ukuran luasannya sekitar 6,25 meter setinggi 5,23 meter, letak candi persis di kaki Gunung Arjuno dan berjarak sekitar 2 kilometer dari Candi Singasari. Sering disebut juga Candi Rawa karena terletak di tepi rawa yang mata airnya selalu mengalir sepanjang tahun. Kesejukan udaranya sangat terasa ketika berada di sini.

Candi Sumberawan dikelilingi oleh taman yang cukup luas. Pengunjung yang datang ke sini diharapkan mengisi buku tamu serta memberikan donasi sukarela terlebih dahulu. Candi ini mungkin tidak berbentuk selayaknya candi pada umumnya, Candi Sumberawan hanya berbentuk seperti stupa dan merupakan candi Budha peninggalan dari kerajaan Singhasari, dan satu-satunya situs sejarah berupa stupa yang ada di Malang ataupun bahkan di Jawa Timur.

Dalam prasasti Negarakertagama disebutkan bahwa, Candi Sumberawan diidentifikasikan sebagai Kasurangganan atau Taman Surga Nimfa dan telah dikunjungi oleh Raja Hayam Wuruk dari Majapahit di 1359. Candi Sumberawan pertama kali ditemukan pada tahun 1904 dan pada 1937 diadakan pemugaran oleh pemerintahan Hindia Belanda pada bagian kaki candi. Candi Sumberawan tidak memiliki tangga naik ruangan di dalamnya yang biasanya digunakan untuk menyimpan benda suci.

Diperkirakan candi ini dahulu memang didirikannya untuk pemujaan. Suasana yang teduh dan tenang di sekitar candi menjadikan tempat ini cocok untuk melakukan meditasi. Candi ini juga sering menjadi bagian prosesi perayaan Waisak umat Budha. Banyak pengunjung yang juga menyempatkan diri mengambil air atau minum langsung di sumber air di dekat candi. Konon, di Candi Sumberawan ini, jika Anda cuci muka di sumber airnya, bisa awet muda dan wajah Anda lebih cerah.

Perjalanan yang harus ditempuh untuk dapat melihat Candi Sumberawan tidaklah mudah, sehingga memakai kendaraan bermotor roda dua adalah pilihan yang tepat. Begitu sampai di lokasi parkir, Anda harus berjalan menyusuri jalan setapak kurang lebih 400 meter. Sepanjang perjalanan menuju candi, Anda akan disuguhi pemandangan lereng gunung Arjuna yang sangat indah serta udaranya yang sejuk. Selain itu, hamparan sawah dan aliran air sungai gemericik juga akan mengiringi perjalanan Anda sampai ke bangunan candi.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 6173 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar