SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Jawa Timur Bendungan Lahor Tempat Wisata Asyik di Jawa Timur

Bendungan Lahor Tempat Wisata Asyik di Jawa Timur

Bendungan Lahor Malang Jawa Timur
Bendungan Lahor Malang Jawa Timur

Anda Bisa Menikmati Pemandangan dan Mengelilingi Danau Atau Memancing

Selain berfungsi untuk membendung air, waduk atau bendungan juga bisa jadi tempat wisata asyik. Salah satunya adalah Bendungan Lahor yang berada di Desa Karangkates, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pengunjung di sini bisa menikmati pemandangan danau yang indah dengan tambahan pepohonan dan tumbuh-tumbuhan rimbun yang tumbuh di sekitarnya.

Presiden Suharto meresmikan bendungan ini pada 1977, atau 3 tahun setelah presiden era Orde Baru itu meresmikan Bendungan Karangkates (yang kemudian berganti namanya jadi Bendungan Sutami pada 1981). Selain untuk pembangkit listrik, Bendungan Lahor juga difungsikan untuk irigasi. Pengelolaan kedua bendungan ini merupakan tanggung jawab Perum Jasa Tirta I, sedangkan pengelolaan PLTA menjadi urusan PT Pembangkitan Jawa-Bali (UP Brantas). 

Bendungan Lahor merupakan bendungan cadangan bagi bendungan Sutami yang berada tidak jauh dari situ. Air di Bendungan Lahor akan dialirkan ke bendungan Sutami apabila ketersediaan air di bendungan Sutami menyusut. Anda bisa menikmati pemandangan danau yang indah, naik perahu motor mengelilingi danau atau memancing ikan di tempat wisata tersebut. Jangan lupa juga bahwa di Bendungan Lahor Karangkates ini Anda juga bisa menikmati pemandangan sunrise maupun sunset.

Soal makan, banyak warung makan di dekat jembatan, jadi jangan khawatir. Anda bisa menikmati sajian kuliner berupa makanan-makanan khas perairan air tawar disini, seperti wader, gurami, lele, tawes, tombro dan sebagainya. Bagi anda yang berencana untuk bermalam di sana, di sekitar area Bendungan Lahor ada penginapan dengan harga dan kualitas yang bervariasi.

Bagi anda para penyuka fotografi, anda bisa memanfaatkan beberapa spot di area ini untuk berfoto bersama dengan keluarga atau teman-teman. Pemandangan dan rimbunnya pepohonan di sana juga bisa menjadi latar belakang foto selfie anda yang menarik. Selain itu anda bisa juga berfoto saat anda belajar untuk memancing di bendungan. Jam buka dari bendungan ini adalah 24 jam, setiap hari termasuk akhir pekan dan hari libur. Untuk tiket masuknya tidak ada biaya yang perlu anda bayar, hanya biaya parkir yang murah.

Jika anda melakukan perjalanan dari kota Malang ke Blitar, kurang lebih setelah perjalanan 37 km ke arah selatan, tepat sebelum perbatasan Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar (Kecamatan Sumber Pucung), akan ditemukan Taman Wisata Waduk Sutami yang berada di sisi (kiri) jalan. Di persimpangan tepat di depan pintu masuk Taman Wisata Waduk Sutami, belok ke arah (kanan). Sekitar 500 meter anda akan memasuki kawasan Taman Wisata Waduk Lahor. Jalan masuk ke Taman Wisata Waduk Lahor ini juga merupakan jalan alternatif menuju Kabupaten Blitar.

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 12925 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar