Waduk yang Tidak Pernah Kering Meskipun Dalam Musim Kemarau Panjang
Sebuah destinasi wisata baru yang memberikan suasana yang sejuk, tentram dan mendamaikan. Namanya Waduk Kubangkangkung, di Desa Kubangkangkung, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Dari namanya saja pasti banyak yang mengira jika tempat ini adalah sebuah kubangan yang penuh lumpur. Waduk Kubangkangkung ini adalah obyek wisata yang tengah hits karena mempunyai panorama sekitar yang begitu mempesona.
Tempat Wisata Waduk Kubangkangkung ini tergolong unik karena letaknya yang berada di tengah hutan karet dan pinus serta terdapat mitos yang menyebutkan bahwa air pada Waduk Kubangkangkung dari zaman dahulu hingga sekarang tidak pernah kering meskipun dalam musim kemarau yang panjang. Waduk Kubangkangkung sendiri mengalami renovasi pada tahun 2014 dan sejak saat itu kawasan ini dibuka sebagai tempat wisata.
Udara di sekitar waduk ini sangat sejuk karena banyak tumbuhan karet dan pinus di sekelilingnya. Di lengkapi fasilitas-fasilitas rekreasi yang semakin membuat Anda menikmati tempat ini. Beberapa fasilitas yang dapat dinikmati dari Waduk Kubangkangkung ini adalah terdapat perahu dan kano yang dapat digunakan untuk berlayar mengelilingi waduk, selain itu terdapat taman dinosaurus, tempat bermain anak-anak, flying fox, refleksi kaki menggunakan ikan, arena outbond, serta spot selfie unik yang sayang untuk dilewatkan.
Bagi Anda yang hobi kuliner di sekitar kawasan wisata ini juga terdapat banyak warung makan berjajar. Menu-menu kuliner khas dari Cilacap hingga kabupaten tetangga, Banyumas tersedia di komplek kuliner Kubangkangkung. Memang selain dimanfaatkan sebagai obyek wisata Waduk Kubangkangkung juga menjadi rest area yang strategis. Tarif masuk ke kawasan wisata ini cukup terjangkau, yaitu sebesar Rp. 5.000.
Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.
You are not allowed to post comments. Please login.