Dalam Seminggu Diadakan Pertunjukan Sebanyak Dua Kali
Tidak lengkap rasanya singgah di Kota Purwakarta tanpa menyempatkan menikmati keindahan Taman Sri Baduga. Selain menjadi ciri khas Purwakarta, Taman Sri Baduga juga telah menjadi sarana atraksi dalam berbagai kegiatan, termasuk Air Mancur Sri Baduga nan cantik berhiaskan cahaya warna-warni yang mampu menari diiringi musik. Taman Air Mancur Sri Baduga Situ Buleud, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, menjadi salah satu destinasi wisata terpopuler di wilayah ini. Terbukti, pada libur panjang akhir pekan kemarin, pengunjung ke area tersebut membludak.
Kini, Taman Sri Baduga dilengkapi dengan air mancur berskala internasional. Bagi Anda yang ingin menyaksikan pertunjukan Air Mancur di Taman Air Mancur Sri Baduga Situ Buleud Purwakarta agar mengatur waktu wisata menjelang jam pertunjukan. Tak hanya bagi masyarakat Purwakarta, air mancur terbesar se Asia Tenggara ini, juga jadi perhatian serius masyarakat dari berbagai kota. Pertunjukan Air Mancur Sri Baduga yang mempunyai unsur light effect dan semburan api di atas air itu disebut-sebut sebagai air mancur terbesar se-Asia Tenggara.
Pertunjukkan Air Mancur Sri Baduga di Taman Situ Buleud kini bisa disaksikan dua kali dalam seminggu, pada Jumat dan Sabtu malam. Setlah semula pertunjukan air mancur ini digelar rutin setiap hari sabtu atau malam minggu pada pukul 19.30 WIB dan berakhir pukul 22.30 WIB. Untuk menyaksikannya Anda tidak akan dipungut biaya alias gratis. Sehingga Taman Air Mancur Sri Baduga bisa menjadi alternatif wisata keluarga Anda di Purwakarta.
Sedangkan bagi Anda yang hanya ingin sekadar menikmati suasana taman air mancur, maka kawasan Situ Buleud akan dibuka secara umum setiap harinya. Pada hari biasa, air mancur tetap akan menyembur tetapi tanpa ada efek tambahan. Untuk pagi hari taman ini dibuka mulai pukul 05.00 WIB hingga 09.00 WIB berbarengan dengan waktu olah raga masyarakat. Adapun pada malam hari kawasan tersebut dibuka sejak pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB.
Tarian Taman Air Mancur Sri Baduga terlihat sangat indah. Air mancur setinggi 2 menter dan 6 meter melenggak-lenggok. Sorot lampu warna-warni menambah indah penampilannya. Air mancur ini memiliki banyak variasi gerakan, disesuaikan dengan hentakan irama musik. Jika hentakan cukup cepat, air mancur pun akan menari dengan cepat. Namun jika alunan musik lambat, air mancur akan menari dengan gemulai. Jika Anda, khususnya masyarakat Jawa Barat, ingin melihat air mancur, tidak perlu jauh-jauh ke Singapura. Air mancur ini juga bisa menjadi daya tarik bagi Anda untuk datang ke Purwakarta.
You are not allowed to post comments. Please login.