Salah Satu Aktivitas Populer Adalah Mengunjungi Konservasi Penangkaran Rusa Jawa
Bagi Anda yang ingin berwisata di kawasan Ciwidey Bandung mungkin Kampung Cai Ranca Upas bisa menjadi salah satu pilihan untuk menghabiskan masa libur. Kampung Cai Ranca Upas, adalah sebuah perkampungan yang terletak di tengah-tengah hutan dengan ragam keindahan yang menyejukkan mata. Tempat wisata ini terletak tepat di Desa Alam Endah, Kecamatan Ranca Upas, berjarak sekitar 50 kilometer di arah selatan dari pusat kota Bandung, Jawa Barat.
Ranca Upas memiliki luas area yang sangat luas sekitar 215 Hektar. Sebagai salah satu kawasan Hutan lindung di Bandung, kawasan Upas merupakan sebagai tempat konservasi berbagai macam tumbuhan Flora langka seperti Jamuju, Huru, Hamirug, Kihujan, Kitambang serta aneka Fauna seperti Burung dan Rusa. Dalam kamus bahasa Sunda, “Kampung Cai” dapat diartikan sebagai “Desa Air”. Inilah sebab tak jarang orang menyebut kawasan ini dengan nama Desa Air Ranca Upas.
Tempat Wisata Di Bandung Selatan ini sendiri berada pada ketinggian 1700 meter di atas permukaan air laut,sehingga suhu udara di kawasan wisata alam yang masih sangat alami ini sangat dingin dan ekstrim berkisar di 17 derajat Celsius sampe 20 derajat Celsius. Bahkan apabila di malam hari,suhu di sini bisa mencapai suhu terendah di bawah 0 derajat Celsius. Kawasan wisata Ranca Upas di Ciwidey dulunya adalah bumi perkemahan yang sekaligus pula sebagai tempat kegiatan outdoor yang diselenggarakan berbagai komunitas.
Dengan kondisi geografis dan karakteristik alamnya yang unik, sejumlah fasilitas menarik ditambahkan di kawasan ini, seperti War Games, ATV, dan Kolam Renang Air Hangat. Area ini Terkenal sebagai kawasan tempat camping yang sangat luas dengan kapasitas mencapai 10.000 ribu orang, sehingga tempat ini sangat begitu leluasa dan anda bisa memilih lokasi atu tempat camping yang sesuai dengan keinginan anda. Di Kampung Cai ini Anda bisa bermain water boom dengan air panas. Ini tentu akan memanjakan Anda dan keluarga. Ditambah dengan suasana sejuk dan asri yang sangat segar di atas pegunungan akan membuat Anda tidak menyesal telah memilih tempat wisata ini.
Di Kampung Cai Ranca Upas Ciwidey Bandung ini terdapat beberapa kolam air panas dan danau. Jadi, bagi Anda yang tidak ingin bermain water boom, Anda masih bisa menikmati suasana alam di sana dengan mengelilingi danau dengan kano. Salah satu aktivitas populer yang biasa dilakukan di sana adalah mengunjungi konservasi penangkaran Rusa Jawa (Cervus Timorensis). Di tempat penangkaran, Anda dapat berinteraksi langsung dengan kawanan rusa yang hidup bebas di alam terbuka. Areal pengangkaran berada pada luas lahan sebesar 5 hektar. Yang biasa dilakukan wisatawan di tempat ini adalah memberi makan rusa-rusa tersebut dengan sayuran dan wortel yang telah disediakan.
Untuk tiketnya, setiap orang diharuskan membayar Rp. 5000 untuk hari biasa dan Rp. 10.000 untuk akhir pekan. Untuk pengunjung yang berasal dari mancanegara harga tiketnya Rp. 30.000. Jika Anda membawa kendaraan, tiket untuk kendaraan roda 2 sekitar Rp. 2.000 dan kendaraan roda empat sekitar Rp. 5.000, sedangkan untuk truck atau bus sekitar Rp. 20.000. Harga tiket ini tidak termasuk harga masuk ke waterboom, pemandan air panas, dan parkir. Untuk bermain waterboom, Anda harus membayar lagi Rp. 10.000 perorang, untuk pemandian air panas sekitar Rp. 3.500 perorang.
Untuk kebutuhan logistik, Anda bisa membawa sendiri dari rumah atau membelinya di warung-warung yang ada di sekitar lokasi. Di warung-warung tersebut, tersedia berbagai jenis makanan, aneka cemilan, hingga kayu bakar untuk memasak atau api unggun. Jika tidak ingin repot membawa perlengkapan berkemah, Anda dapat menyewa perlatan seperti tenda, sleeping bed, dan lain-lain. Jika Anda ingin menginap di kawasan Ranca Upas Ciwidey tanpa mau berkemah, maka tersedia sejumlah hotel atau penginapan yang dapat Anda pilih.
Dari pusat kota Bandung menuju Kampung Ranca Upas Ciwidey, Anda perlu menempuh perjalanan sejauh 50 kilometer ke arah selatan Bandung. Waktu perjalanan yang dibutuhkan sekitar 2 jam menggunakan kendaraan pribadi. Jalan utama yang harus dilewati adalah jalan selatan Bandung arah ke Soreang (ibukota Kabupaten bandung), lalu dilanjutkan ke arah Ciwidey. Selain menggunakan kendaraan pribadi, Anda juga dapat menggunakan alat transportasi umum menuju Ranca Upas Ciwidey. Terlebih dulu Anda harus ke terminal Bus Leuwipanjang, selanjutnya meneruskan perjalanan menggunakan bus menuju Ciwidey. Setiba di terminal Ciwidey, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke Kampung Cai Ranca Upas menggunakan angkot.
You are not allowed to post comments. Please login.