Dilengkapi Dengan Taman Konservasi Kupu-kupu
Curug adalah istilah dari bahasa sunda yang berarti air terjun. Di Jawa Barat tepatnya di bogor ada sebuah curug yang unik yaitu di Curug Cilember. Curug Cilember terletak di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Bogor. Curug Cilember berada pada ketinggian 800 mdpl dengan luas sekitar 8,9 hektar yang didominasi dengan perbukitan dan hamparan tanaman pinus merkusi. Yang menjadi daya tarik obyek wisata Curug Cilember ini adalah adanya 7 air terjun yang bersusun dan pesona alamnya yang masih asri dan sejuk.
Curug Cilember Bogor adalah salah satu tempat wisata alam Air terjun yang mudah ditempuh oleh banyak orang. Jarak tempuhnya hanya sekitar dua puluh kilometer dari kota Bogor atau dari Jakarta dalam keadaan normal bisa dicapai kurang dari satu jam. Curug ini menawarkan banyak keindahan dan pemandangan yang alami karena masih terletak di wilayah yang bebas dari polusi dan keramaian kota besar seperti Jakarta. Mengingat jalan saat masuk lokasi terbilang kecil maka perjalanan yang ditempuh pun lumayan menantang.
Air terjun yang ada di curug ini terbilang sangat unik, karena ada tujuh air terjun yang secara berurutan yang dapat dinikmati dalam kawasan yang sama dan air terjun tertinggi mencapai 40 meter. Maka tidak heran jika disebut dengan curug 7. Curug paling bawah ialah curug ke tujuh dan berurutan sampai curug satu yang letaknya paling atas. Selain itu, air yang ada di curug ini sangat jernih dan bersih. Setiap pengunjung juga bisa mencoba tantangan di kawasan wisata ini karena setiap air terjun memiliki tingkat kesulitan yang berbeda di setiap levelnya.
Tidak perlu khawatir akan tersesat karena berbagai papan penunjuk jalan dan informasi kawasan air terjun Curug Cilember sudah tersedia lengkap di tempat wisata ini. Meski trekking menuju air terjun akan terasa cukup melelahkan, hal ini akan sepadan dengan keindahan yang bisa Anda nikmati. Dari ketujuh curug yang ada di curug cilember, mungkin curug ke 7 inilah yang paling ramai dikunjungi. Selain akses jalannya yang paling mudah dan keindahan alamnya di curug ke 7 ini terdapat sebuah mitos. Menurut masyarakat setempat curug ini berkhasiat untuk obat awet muda, mempercepat jodoh dan menyembuhkan berbagai penyakit. Kalau dipikir memang tidak masuk akal, tapi itulah cerita yang berkembang di masyarakat sekitar Curug Cilember Bogor.
Diatas Curug ke 7 ada curug ke enam, namun sayangya Anda tidak bisa menuju kesana dikarenakan belum adanya akses jalan. Jadi Anda bisa langsung menuju ke curug ke 5. Di curug ke 5 ini Anda bisa melihat keindahan curahan air yang mengalir pada bebatuan yang bertingkat. Nah, jika Anda mulai lapar di curug ke 5 ini juga ada warung-warung kecil yang menyediakan makanan ringan. Berikutnya Anda bisa menuju ke curug ke 4 dan ke 3 yang letak keduanya cukup berdekatan. Namun disini Anda dituntut untuk ekstra hati-hati mengingat jalanya yang lebih licin dan terjal. Jika Anda masih penasaran untuk menuju curug ke 2 dan pertama diperlukan waktu yang lebih lama karena jaraknya cukup jauh. selain itu medannya juga lebih sulit dibanding sebelumnya. Untuk menyusuri ketujuh curug di Curug Cilember Bogor ini, dibutuhkan waktu sekitar 3 jam.
Selain indahnya air terjun Curug Cilember dan juga keindahan alam di sekitarnya, Anda juga bisa mengunjungi Taman Konservasi Kupu–Kupu yang masih dalam satu kawasan. Cukup mengeluarkan biaya pembelian tiket sebesar Rp 5.000,- untuk bisa masuk ke taman berbentuk kubah jaring raksasa ini. Di dalam taman, Anda akan disambut petugas yang akan menjelaskan berbagai hal seputar kupu–kupu, seperti proses metamorphosis kupu – kupu dari telur, ulat, kepompong, hingga menjadi kupu–kupu dewasa. Anda juga bisa mengetahui berbagai jenis kupu – kupu dari jenis ulatnya. Dengan ramah petugas juga menjawab berbagai pertanyaan yang diajukan pengunjung.
Karena banyaknya pengetahuan yang bisa didapat, kawasan wisata Curug Cilember ini akan sangat tepat untuk keluarga dan juga anak – anak. Anda dapat melihat sendiri kupu-kupu yang berterbangan atau yang hinggap di bunga atau daun dari tanaman yang ada. Hanya saja pada musim tertentu, kupu-kupu di sini tidak terlalu banyak. Penangkaran ini dibuat menyerupai taman dengan bunga-bungan dan tanaman lainnya yang semakin mempercantik tempat ini. Perjalanan rekreasi anda dapat dilanjutkan dengan melewati Jembatan Cinta, Jembatan ini merupakan jembatan gantung yang bergoyang – goyang saat dilintasi. Bagi Anda yang suka kegiatan outbond, nikmati serunya flying fox diantara tanaman pinus yang juga terdapat di kawasan ini.
Ada juga pondok-pondok kayu yang disewakan untuk tempat bermalam. Harga sewa pondok ini berbeda-beda, tergantung jenisnya. Sewa termahal adalah pondok Meranti (3 kamar tidur, dapur, tungku pemanas, water heater) harganya Rp 700.000,- untuk weekday dan Rp 900.000,- untuk weekend. Untuk pondok Merkusi dengan fasilitas sama seperti pondok Meranti tetapi hanya terdiri dari 2 kamar tidur, harganya Rp 600.000,- untuk weekday dan Rp 800.000,- untuk weekend. Sedangkan untuk tipe lainnya ada Rasamala (2 kamar tidur, water heater) dan Damar (2 kamar tidur, dapur) harga sewanya Rp 600.000,- untuk weekday dan Rp 700.000,- untuk weekend. Anda dapat memilih sendiri fasilitas pondok mana yang cocok untuk Anda.
Bila ingin mencoba suasana yang berbeda, cobalah untuk menikmati acara camping atau berkemah di ruangan terbuka. Pengelola menyediakan sewa tenda seharga Rp 75.000,-, sleeping bag seharga Rp 15.000,- atau perlengkapan lainnya untuk berkemah seperti lampu, genset, matras, atau api unggun. Ada beberapa tempat yang menjadi lokasi perkemahan (camping ground). Tempat MCK dan keamanannya terjamin, karena adanya petugas yang terus berjaga di tempat ini.
Untuk mencapai kawasan air terjun ini, Anda harus menuju ke arah Puncak melewati Jalan Tol Ciawi. Sesampainya di Cisarua, berbeloklah ke kiri menuju lokasi Curug Cilember yang juga searah dengan Taman Matahari. Setelah menemukan lokasi Taman Matahari dan melewatinya, Anda bisa melihat banyak rumah penduduk dan juga villa di sepanjang jalan. Setelah berjalan beberapa kilometer, Anda akan menemukan gerbang kawasan Curug Cilember. Harga Tiket masuk ke Curug Cilember adalah Rp 6.000,-. Jika Anda membawa kendaraan pribadi, ada tiket tambahan yang harus Anda beli adalah Rp 8.000,- untuk mobil dan Rp 4.000,- untuk motor.
You are not allowed to post comments. Please login.