SearchContactTwitterFacebookYouTube

Search

You are here Home Informasi Tempat Wisata Jawa Barat Bukit Lambosir View Indah di Jawa Barat

Bukit Lambosir View Indah di Jawa Barat

Bukit Lambosir Jawa Barat
Bukit Lambosir Jawa Barat

Lingkungan Sekelilingnya Sangat Khas Sekali Dengan Hutan

Lambosir merupakan sebuah kawasan bukit di lereng Gunung Ciremai di Blok Lambosir, Desa Setianegara, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Nama Lambosir berasal dari nama daging bagian dalam yang memiliki rasa paling enak. Menurut pengelola, masyarakat menamai dengan kata Lambosir karena harapan akan lingkungan yang enak dan tenteram untuk ditinggali. 

Bagi para offroader lokasi wisata ini mungkin tidak asing. Hanya mobil-mobil yang memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk bisa kesana. Jalur yang ada disana cukup ekstrem untuk dinaiki oleh kendaraan biasa apalagi jika kendaraan yang dinaiki tidak memenuhi standar untuk bisa ngetreck di jalur-jalur pegunungan.

Banyak yang menyebut lokasi wisata ini dengan Yamaha Forest karena dulunya lokasi wisata ini adalah kawasan hutan konservatif yang digagas oleh Taman Nasional Gunung Ciremai ( TNGC ) dan yang menjadi sposnsor utama adalah Yamaha. Bukit Lambosir memiliki ketinggian kurang lebih 700 meter diatas permukaan laut. Beberapa hal yang menjadi daya tarik yang disuguhkan wisata alam Bukit Lambosir adalah lingkungan areanya yang sangat khas sekali dengan hutan.

Beberapa pemandangan yang bisa dinikmati diantaranya adalah pemandangan beberapa kota besar, seperti kota Kuningan dan Cirebon. Serta pemandangan alam yang begitu menakjubkan, seperti Gunung Ciremai, bukit-bukit, perkebunan, dan pematang sawah. Salah satu spot favorit yang cocok untuk kegiatan fotographi adalah batu yang cukup besar yang sekaligus menjadi icon wisata alam ini. Batu-batu disini sendiri menurut pengelola memiliki cerita tersendiri. Dimana menurutnya batu-batu tersebut mempunyai nama.

Terdapat saung atau pendopo untuk memfasilitasi setiap pengunjung yang ingin bersitirahat yang bisa gunakan pula untuk makan dan berkumpul. Selain itu terdapat fasilitas lainnya seperti toilet dan mushola. Selain dari pepohonan serta indahnya alam, beberapa satwa yang tinggal di sana juga ikut menambah keindahan alam. Sebelum menikmati suguhan menawan yang di miliki Bukit Lambosir Anda terlebih dahulu harus merasakan terjalnya perjalan menuju ke lokasi tersebut.

Untuk Jarak tempuhnya sendiri  dari pemukiman warga jika menggunakan kendaraan baik roda dua ataupun empat yaitu sekitar 15 menit, sedangkan jika berjalan kaki waktu yang ditempuh adalah kurang lebih 40menit sampai satu jam. Selain untuk rekreasi, di area tempat wisata alam Bukit Lambosir ini bisa digunakan untuk camping atau kegiatan kemah. Disamping itu pihak pengelola pun menginjinkan untuk membuat api unggun. 

Buat akun KSMTOUR.COM, jadilah anggota dari komunitas yang secara aktif menyebarkan informasi tentang keindahan Indonesia. Buat akun di sini.

It has been read 4959 times

Comments

  • There are no comments for this article.
 
Please wait...

You are not allowed to post comments. Please login.

Login

RSS/Atom - Social Networks

Open Search

Calendar